Headline

Gibran duga alih fungsi lahan picu tanah longsor di Cisarua.

BPN Prabowo Tunggu Keputusan PAN Soal Taufik

Putri Rosmalia Octaviyani
02/11/2018 12:45
BPN Prabowo Tunggu Keputusan PAN Soal Taufik
Koordinator Juru Bicara BPN Prabowo-Sandi, Dahnil Anzar Simanjuntak(MI/Rommy Pujianto)

BADAN Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandiaga masih menunggu keputuaan PAN terkait status politisi PAN, Taufik Kurniawan di tubuh BPN. Hal itu terkait dengan penetapan tersangka Taufik oleh KPK terkait dugaan korupsi Dana Alokasi Khusus Kebumen.

Di BPN, saat ini Taufik masih tercatat sebagai wakil ketua Dewan Pakar.

Koordinator Juru Bicara BPN Prabowo-Sandi, Dahnil Anzar Simanjuntak mengatakan, masuknya nama Taufik ke dalam timses merupakan PAN. Karena itu, penentuan nasib Taufik selanjutnya juga masih akan menunggu keputusan dari PAN.

“Kami memberikan sepenuhnya keputusan itu kepada parpol yang mengusulkan Mas Taufik ke BPN,” kata Dahnil, pada wartawan, Jumat, (2/11).

 

Baca juga: 

Taufik Kurniawan Datangi Pemeriksaan KPK setelah 2 Kali Mangkir

ICW Minta PAN Copot Taufik Kurniawan dari Kursi Wakil Ketua DPR

 

Dalam waktu dekat, BPN akan megkonfirmasi hal itu dengan petinggi PAN dan pengurus PAN yang ada di BPN. Komunikasi dan pertemuan akan dilakukan untuk dapat mendapat kepastian akan masalah tersebut.

“Pak Prabowo dan Bang Sandi mempunyai komitmen untuk mendukung upaya KPK untuk mengatasi permasalahan korupsi, itu poin pentingnya,” tutut Dahnil. (OL-3)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Dwi Tupani
Berita Lainnya