Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
SEJARAH besar baru saja tercipta di Melbourne Park. Petenis putri Indonesia, Janice Tjen, sukses mengakhiri dahaga 28 tahun publik tenis Tanah Air setelah melaju ke babak kedua Australia Terbuka 2026. Kini, rintangan besar bernama Karolina Pliskova sudah menanti di depan mata.
Janice memastikan lolos ke babak berikutnya usai tampil perkasa menjinakkan unggulan ke-22 asal Kanada, Leylah Fernandez. Bermain solid, petenis asal Jakarta ini menang dua set langsung 6-2, 7-6 (7/1). Ini adalah kemenangan pertama wakil putri Indonesia di babak utama Australia Terbuka sejak era legenda Yayuk Basuki pada 1998 silam.
"Momen ini terasa sangat spesial karena saya bisa melakukannya di depan keluarga dan banyak pendukung Indonesia yang hadir langsung," ujar Janice melalui laman resmi WTA.
Namun, euforia tak boleh bertahan lama. Janice akan ditantang oleh mantan ratu tenis dunia, Karolina Pliskova. Petenis veteran asal Ceko itu melenggang ke babak kedua usai menghentikan perlawanan ketat Sloane Stephens melalui skor 7-6 (9-7), 6-2.
Pertemuan ini diprediksi menjadi adu karakter permainan antara pengalaman dan determinasi. Pliskova, yang pernah menduduki peringkat satu dunia pada 2017, memiliki senjata mematikan berupa servis keras dan segudang pengalaman di panggung Grand Slam. Di sisi lain, Janice sedang berada di puncak motivasi dengan performa baseline yang solid.
Meski di atas kertas Pliskova lebih diunggulkan, ketangguhan Janice bertarung di bawah terik matahari Melbourne menjadi modal berharga. Publik kini menanti, apakah kejutan besar berikutnya akan kembali lahir dari ayunan raket Janice Tjen di Benua Kanguru.
Janice Tjen sukses mengalahkan Leylah Fernandez di Australian Open 2026. Simak profil, sejarah karier, dan perjalanan "Giant Killer" asal Indonesia ini.
Janice Tjen cetak sejarah di Australia Terbuka 2026 usai singkirkan unggulan ke-22, Leylah Fernandez. Ia merasakan momen yang sangat spesial.
Tampil gemilang di Melbourne Park pada Selasa (20/1), Janice menumbangkan unggulan ke-22 asal Kanada, Leylah Fernandez, dengan skor 6-2 dan 7-6 (7/1).
Unggulan teratas sektor putri di Australia Terbuka 2026, Aryna Sabalenka, mengawali langkah dengan meyakinkan. Ia meraih kemenangan straight set pada babak pertama.
Carlos Alcaraz melangkah ke babak kedua Australia Terbuka 2026 usai menundukkan petenis tuan rumah Adam Walton dengan skor 6-3, 7-6(2), 6-2.
Janice Tjen cetak sejarah di Australia Terbuka 2026 usai singkirkan unggulan ke-22, Leylah Fernandez. Ia merasakan momen yang sangat spesial.
“Senang bisa kembali lagi, ini jelas lapangan favorit saya,”
Carlos Alcaraz datang ke Australia setelah mengoleksi enam gelar Grand Slam. Namun, Australia Terbuka masih menjadi satu-satunya turnamen mayor yang belum pernah ia menangi.
Namun, performanya sempat terganggu oleh cedera siku yang memaksanya menjalani operasi setelah tersingkir di babak pertama Wimbledon pada Juli.
Sebelum ke Melbourne, Williams akan mengawali perjalanannya di Auckland Classic pekan depan.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved