Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
PUTRI Kusuma Wardani siap mengadu ketahanan fisik saat menghadapi juara bertahan sekaligus pemain tuan rumah Wang Zi Yi di Kejuaraan Bulu Tangkis Asia (Badminton Asia Championships/BAC) 2025.
Ia menyadari pertandingan pertamanya melawan Wang Zhi Yi di BAC 2025 bukan sekadar adu strategi dan teknik, melainkan juga soal ketahanan fisik.
"Saya harus menyiapkan ketahanan yang lebih melawan dia. Pemain dengan keuletan yang sangat baik seperti yang terjadi di final All England 2025 ketika dia melawan An Se Young," kata Putri KW dalam keterangan tertulis PBSI, Selasa (8/4).
Pertandingan tersebut dijadwalkan berlangsung di Ningbo Olympic Sports Center, Tiongkok, Rabu (9/4).
Putri menyebut Wang sebagai salah satu pemain paling ulet di level dunia, sosok yang sanggup memaksa lawan bertahan dalam reli dan situasi melelahkan.
Wang Zhi Yi adalah tunggal putri yang kini menempati peringkat dua dunia. Dia hadir di BAC 2025 dengan status unggulan pertama, sekaligus juara bertahan.
Sedangkan Putri saat ini menempati peringkat ke-11 dunia. Pertandingan ini terbilang berat bagi Putri yang dalam empat pertemuan sebelumnya tidak pernah menang melawan Wang Zhi Yi.
Terakhir, keduanya berhadapan di Super 750 Denmark Open 2024. Ketika itu Putri kalah dua gim langsung 20-22 dan 14-21.
Meski tidak diunggulkan, Putri optimistis bisa memberikan hasil terbaik.
"Saya ingin mengeluarkan semua kemampuan terbaik. Saya juga ingin main lepas tanpa beban. Pastinya saya ingin menang dan melaju ke babak selanjutnya," kata Putri.
Putri juga mengaku momen Idul Fitri yang baru saja dirayakan bersama keluarga menjadi tambahan motivasi dalam turnamen ini.
"Kemarin sempat kumpul bersama keluarga saat Idul Fitri. Doa terbaik dari mereka menjadi motivasi tambahan untuk saya ke BAC ini," pungkas Putri. (Ant/Z-1)
Di babak kualifikasi Indonesia Masters 2026, Anthony Sinisuka Ginting mengalahkan tunggal Tailand Kantaphon Wangcharoen 21-12 dan 21-7.
Indonesia terakhir kali mencicipi gelar juara sektor ganda putra di Indonesia Masters pada edisi 2023, melalui pasangan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin.
Pada babak 32 besar, Fajar/Fikri mengandaskan perlawanan ganda Taiwan Chen Zhi Ray/Lin Yu Chieh lewat dua gim langsung 21-16, 21-10.
Dukungan masif dari suporter di Istora diakui menjadi suntikan energi tambahan bagi Fikri. Baginya, atmosfer legendaris arena ini memberikan dampak positif yang luar biasa.
Anthony Sinisuka Ginting memastikan langkah ke babak utama Indonesia Masters 2026 usai menaklukkan wakil Thailand, Kantaphon Wangcharoen, dua gim langsung.
Bagi para penggemar yang ingin menyaksikan perjuangan awal para atlet di Indonesia Masters 2026, tiket dibanderol dengan harga yang cukup terjangkau.
Di perempat final India Terbuka, Putri KW harus mengakui keunggulan unggulan pertama asal Korea Selatan, An Se Young. Putri kalah dalam dua gim langsung dengan skor 16-21 dan 8-21.
Putri KW sempat kehilangan gim pertama sebelum akhirnya membalikkan keadaan dan mengalahkan Line Kjaersfeldt dengan skor akhir 15-21, 21-9, dan 21-18.
Langkah awal menuju target tersebut berhasil Putri KW buktikan di putaran pertama Malaysia Terbuka 2026.
Putri Kusuma Wardani akan memikul tanggung jawab besar sebagai satu-satunya wakil Indonesia di sektor tunggal putri di Malaysia Terbuka.
Tunggal putri bulu tangkis Indonesia Putri Kusuma Wardani harus mengakui keunggulan tunggal putri nomor satu dunia, An Se-young, pada laga pembuka Grup A BWF World Tour Finals 2025.
Pelatih sektor tunggal putri tim bulu tangkis Indonesia, Ahmad Tohari, menyampaikan harapan besarnya menjelang pertandingan puncak SEA Games 2025.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved