Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
PROVINSI Sumatra Utara berhasil merajai nomor Barongsai Tradisional pada cabang lahraga Barongsai pada ajang PON XXI Aceh-Sumut di Martial Art Arena, Kabupaten Deliserdang, Sumut, Jumat (6/9).
Sejumlah tim kuat mampu dibenamkan Sumut yang tampil tanpa kesalahan. Sumut berhasil mendulang tambahan medali emas di ajang PON XXI setelah tim Barongsai Tradisional meraih juara pertama. Medali emas diraih tim Sumut dengan perolehan nilai mencapai 9,17.
Nilai itu melampaui tim-tim kuat lain di nomor ini, seperti dari provinsi Sumatra Barat, Banten, Kalimantan Barat, Jawa Timur, dan DKI Jakarta.
Baca juga : KONI: PON 2024 Harus Jadi Momentum Kebangkitan Olahraga Barongsai
Sumbar hanya mampu memperoleh nilai akhir sebesar 7,80, Banten 8,56, Kalbar 8,99, Jatim 9,01, dan DKI Jakarta menempel ketat Sumut dengan nilai 9,05.
Tingginya perolehan nilai tim Barongsai Tradisional Sumut tidak lepas dari penampilan apik mereka saat bertanding. Turun dengan warna Barongsai putih bercorak merah, berbagai aksi dengan tingkat kesulitan tinggi juga mampu diselesaikan Sumut tanpa kesalahan.
Tim Jatim sebenarnya juga tampil tanpa kesalahan, tetapi harus puas menyabet medali perunggu karena kalah dari sisi keapikan penampilan. Sedangkan tim DKI Jakarta tetap mampu membawa pulang medali perak meski sempat membuat kesalahan.
Baca juga : Pembukaan PON XXI Aceh-Sumut Digelar 9 September 2024 di Stadion Harapan Bangsa
Sejak detik awal tampil, tim Sumut sudah terlihat menonjol. Para personel tambur atau musik berada di atas properti menyerupai batu datar bertingkat yang menjadi panggung kecil mereka.
Sementara semua tim tambur dari provinsi lain berada di lantai pertandingan. Sumut juga paling banyak menggunakan tambur yang mencapai enam buah, sedangkan daerah lain hanya menggunakan satu sampai tiga tambur.
Davin Tehjo (kepala) dan Candra Salim (kaki) juga terlihat meyakinkan saat melakukan berbagai gerakan barongsai, termasuk yang tersulit sekalipun.
Seperti saat berdiri dan berputar dengan pijakan hanya dua bilah bambu, serta ketika melompati properti-properti berbentuk batu.
Dengan kemenangan ini Sumut sudah menjuarai empat dari 10 nomor yang dipertandingkan dalam cabang olahraga Barongsai di ajang PON XXI. Sebelumnya, Sumut juga sudah memenangkan nomor Naga Kecepatan, Pekingsai Taolu Bebas dan Naga Halang Rintang. (YP/J-3)
Aston Madiun Hotel & Conference Center sukses menggelar perayaan dengan tema "Wisdom & Prosperity" di H&E Restaurant pada 28 Januari 2025 kemarin.
Para pengguna Commuter Line juga berkesempatan foto bareng bersama Barongsai dan mendapat suvenir menarik dari KAI Commuter.
MEMPERINGATI Tahun Baru Imlek, PT KAI Daerah Operasi (Daop) 5 menggelar atraksi barongsai yang digelar di Stasiun Purwokerto, Jawa Tengah, pada Rabu (29/1).
Selain atraksi barongsai, ditampilkan pula liong dance dan wushu yang bisa dinikmati secara gratis.
MASYARAKAT Kota Sukabumi, Jawa Barat, tumpah ruah di kawasan Vihara Widhi Sakti di Jalan Pajagalan Kelurahan Nyomplong Kecamatan Warudoyong, untuk merayakan Tahun Baru Imlek 2025.
Selain itu, TMII juga lebih memperkuat pelayanan masyarakat melalui petugas Customer Service Mobile (CSM) atau pelayanan pengunjung secara langsung di tempat.
Seiring berjalannya penanganan, akses di ruas Tarutung–Sibolga kini mulai pulih dan kembali dapat dimanfaatkan. Pemulihan usai banjir ini memberikan dampak bagi aktivitas harian.
POLRES Tanjungbalai membongkar jaringan peredaran kokain di wilayah pesisir Sumatra Utara yang melibatkan dua orang nelayan. Polisi menyita lebih dari 3 kilogram kokain.
PEMERINTAH Provinsi Sumatra Utara menerbitkan Surat Keputusan Gubernur tentang rumah terdampak banjir dan longsor untuk mempercepat penyaluran bantuan kepada warga.
“Sebanyak 70 personel gabungan dengan dukungan enam unit excavator kami kerahkan untuk membuka kembali akses jalan, jalur menuju rumah warga, serta membersihkan fasilitas sekolah,”
Kementerian Haji dan Umrah (Kemenhaj) memperpanjang masa pelunasan Biaya Perjalanan Ibadah Haji (BIPIH) tahap pertama bagi jemaah di Aceh, Sumatra Utara, dan Sumatra Barat
Natal tahun ini terasa berbeda bagi warga Desa Garoga, Kecamatan Batang Toru, Kabupaten Tapanuli Selatan, Sumatra Utara.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved