Headline

Pemerintah merevisi berbagai aturan untuk mempermudah investasi.

Fokus

Hingga April 2024, total kewajiban pemerintah tercatat mencapai Rp10.269 triliun.

He Bing Jiao Mengaku Mendapat Suntikan Semangat dari Marin

Adiyanto
04/8/2024 16:58
He Bing Jiao Mengaku Mendapat Suntikan Semangat dari Marin
Pebulu tangkis Spanyol Carolina Marin usai memenangi final All England, Maret 2024(JUSTIN TALLIS / AFP)

Pebulu tangkis Spanyol Carolina Marin mengundurkan diri dari Olimpiade Paris lantaran cedara yang dialaminya saat menghadapi He Bing Jiao di semifinal, Minggu (4/8). Marin yang saat itu sedang memimpin 21-14, 10-6, mengalami cedera lutut kanan.

He mengatakan Marin menyuruhnya untuk melanjutkan semangatnya setelah petenis Spanyol itu terpaksa mengundurkan diri. He tampak khawatir terhadap lawannya saat juara All England 2024 itu terjatuh. Kepada Olympics.com, yang menjadi situs resmi Olimpiade Paris, pebulutangkis itu menceritakan tentang perasaannya. Berikut nukilan perbincangannya.

Bagaimana perasaan Anda saat ini?

Baca juga : Carolina Marin Bertekad Raih Medali Emas Olimpiade Kedua

Saya merasa sangat sedih dengan apa yang terjadi.

Apakah dia (Marin) menjelaskan cederanya kepada Anda?

Tidak, tetapi Anda dapat mengetahuinya dari gerakannya. Dia mungkin sudah cedera, tetapi dia terus berjuang. Dia pernah cedera sebelumnya dan telah mengatasinya dua kali. Saya berharap dia dapat mengatasi cederanya lagi dan kembali bertanding.

Baca juga : Gregoria Mariska Tunjung Ingin Nikmati Proses Menuju Olimpiade Paris 2024

Bagaimana perasaan Anda tentang final yang akan datang, apakah ini akan memengaruhi penampilan Anda?

Pertama-tama, Marin bermain sangat baik dalam pertandingan ini, dan saya lebih banyak bertahan, jadi saya tidak terlalu memikirkan final. Namun sekarang Marin telah mengatakan kepada saya untuk meneruskan semangatnya, jadi saya akan memberikan segalanya.

Ket: Dengan mundurnya Marin, pebulu tangkis Indonesia Gregoria Mariska Tunjung yang dikalahkan An Se Young (Korsel) di semifinal, otomatis mendapat perunggu. Sementara medali emas dan perak akan diperebutkan He Bing Jiao dan An Se Young. (M-3)

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Adiyanto
Berita Lainnya