Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
WAKIL Presiden Ma’ruf Amin bertolak ke Papua untuk meresmikan Pembukaan Pekan Paralimpik Nasional (Peparnas) XVI 2021 di Stadion Mandala, Jayapura, Jumat (5/11).
Dengan menggunakan Boeing 737- 400 TNI AU, Wapres beserta Ibu Wury dan rombongan terbatas bertolak dari Pangkalan Udara TNI AU Halim Perdanakusuma Jakarta menuju Papua pada pukul 06.00 WIB atau 07.00 WITA.
Turut serta dalam rombongan pesawat Plt Kepala Sekretariat Wapres Ahmad Erani Yustika, Deputi Bidang Dukungan Kebijakan Pembangunan Manusia dan Pemerataan Pembangunan Suprayoga Hadi, Staf Khusus Wapres Masduki Baidlowi, Masykuri Abdillah, dan Arif Rahman, serta Tim Ahli Wapres M. Fadil Hasan dan Farhat Brachma.
Baca juga: Warganet Dukung Peparnas XVI Papua, Hastag #Paralimpiade2021 Jadi Treding Topic
Menurut rencana, pesawat yang ditumpangi Wapres akan transit terlebih dahulu di Pangkalan Udara TNI AU Sultan Hasanuddin, Makassar untuk pengisian bahan bakar selama sekitar 45 menit.
Di Makassar, Wapres dan rombongan akan disambut Plt. Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman beserta Anggota Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Provinsi Sulawesi Selatan.
Usai pengisian bahan bakar, Wapres dan rombongan kembali melanjutkan penerbangan menuju Papua pada pukul 10.05 WITA atau 11.05 WIT.
Di Bandara Sentani, Wapres dan rombongan akan disambut Sekretaris Daerah Provinsi Papua Ridwan Rumasukun beserta Anggota Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Provinsi Papua.
Sementara Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy akan menyambut di pintu masuk holding room bandara.
Kemudian, Wapres dan rombongan menuju Swiss-Belhotel di Jl Pasifik Permai, Jayapura dengan berkendaraan mobil untuk bersiap meresmikan pembukaan Peparnas XVI 2021 di Stadion Mandala yang dijadwalkan dimulai pada pukul 19.00 WIT.
Keesokan harinya, sebelum kembali ke Jakarta, Wapres diagendakan terlebih dahulu meninjau Situs Tugu Mac Arthur. (OL-1)
Wapres Gibran Rakabuming Raka melakukan kunjungan kerja ke IKN Kalimantan Timur meninjau fasilitas pendidikan dan pasar, masyarakat antusiasi berfoto dengan Gibran di IKN
Kehadiran orang nomor dua di Indonesia ini disambut hangat oleh warga, para pelancong, hingga pengemudi ojek daring (online) yang berada di area stasiun.
WAKIL Presiden (Wapres) Gibran Rakabuming Raka menjanjikan pemerintah pusat akan mempercepat pemulihan infrastruktur di Kabupaten Aceh Singkil, Aceh, pascabanjir dan longsor.
Gibran bertolak dari Pangkalan Udara (Lanud) TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta, Kamis (4/12) sekitar pukul 05.00 WIB menuju Bandara Internasional Minangkabau, Sumatra Barat.
SAAT mengunjungi Sekolah Rakyat (SR) Terintegrasi 1 Cirebon, Wakil Presiden (Wapres) Republik Indonesia, Gibran Rakabuming Raka, menerima surat dari seorang siswa.
SEJUMLAH pedagang mengeluhkan harga sejumlah komoditas pangan yang masih mahal saat Wakil Presiden (Wapres) Republik Indonesia Gibran Rakabuming Raka mengunjungi Pasar Jagasatru.
Bupati Sergai Darma Wijaya menyampaikan apresiasi dan penghargaan setinggi-tingginya atas prestasi yang telah diraih oleh seluruh atlet
Kontingen Kaltim di Peparnas 2024 berhasil mengumpulkan total 38 medali, terdiri dari 7 medali emas, 13 medali perak, dan 18 medali perunggu.
Prestasi olahraga di Indonesia mengalami lompatan yang signifikan baik itu di tingkat nasional maupun di pentas internasional.
KONTINGEN Jawa Barat (Jabar) berhasil mengunci juara umum cabang olahraga (cabor) para renang di Peparnas XVII Solo pada hari terakhir, Sabtu (12/10), dengan meraih 17 emas.
Gibran memastikan akan datang langsung pada penutupan Peparnas di Stadion Manahan, Minggu (13/10) malam.
NPC mengatakan saat ini belum banyak kompetisi yang menjadi barometer untuk menyeleksi atlet.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved