Headline

Koruptor mestinya dihukum seberat-beratnya.

Fokus

Transisi lingkungan, transisi perilaku, dan transisi teknologi memudahkan orang berperilaku yang berisiko.

Cedera Tangan Kanan, Quartararo akan Jalani Operasi

Ghani Nurcahyadi
04/5/2021 04:30
Cedera Tangan Kanan, Quartararo akan Jalani Operasi
Pembalap Yamaha Fabio Quartararo(AFP/Pierre-Philippe marcou)

PEMBALAP Yamaha Fabio Quartararo akan segera menjalani operasi di tangan kananya setelah ia mengalami cedera pada balapan GP Spanyol akhir pekan lalu.

Juru BIcara Yamaha menyebutkan, pembalap asal Prancis itu akan naik ke meja operasi pada Selasa (4/5). Akibat cedera itu, Quartararo harus puas finis di posisi 13 pada balapan yang berlangsung di Sirkuit Jerez itu. 

Baca juga : Engkel LeBron James Kembali Cedera, Belum Pasti Main Lawan Nuggets

Meski akan menjalani operasi, Quartararo dalam sosial medianya menyebutkan telah mendapatkan izin medis untuk membalap di sirkuit Le Mans, Prancis, 16 Mei mendatang.

Quartararo saat ini berada di peringkat kedua klasemen pembalap, berselisih 2 poin dari pembalap Ducari Francesco Bagnaia. (AFP/OL-7)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Ghani Nurcahyadi
Berita Lainnya