Headline

Indonesia optimistis IEU-CEPA akan mengerek perdagangan hingga Rp975 triliun.

Fokus

Tiga sumber banjir Jakarta, yaitu kiriman air, curah hujan, dan rob.

Djokovic Jumpa Raonic di Final Cincinnati Masters

Akmal Fauzi
29/8/2020 13:05
Djokovic Jumpa Raonic di Final Cincinnati Masters
Petenis Serbia Novak Djokovic saat mengalahkan Roberto Bautista Agut dari Spanyol di semifinal Western and Southern Terbuka 2020.( Matthew Stockman/Getty Images/AFP)

PETENIS peringkat satu dunia, Novak Djokovic, menunjukkan ambisinya untuk tetap menjadi yang terbaik di tahun pandemi ini. Dia berhasil mencapai final Western and Southern Terbuka 2020 (Cincinnati Masters) meskipun dalam kondisi tubuhnya yang tidak bugar.

Djokovic mengabaikan ketidaknyamanan pada lehernya akibat cedera demi menumbangkan petenis unggulan kedelapan, Roberto Bautista Agut, 4-6, 6-4, 7-6 dalam waktu kurang lebih 3 jam. Bermain di Flushing Meadows, New York, Amerika Serikat, Djokovic harus kalah di set pertama. Di set terakhir, ia bahkan harus bermain tie-break karena Agut memenangi empat gim beruntun ketika tertinggal 3-5.

"Itu adalah pertandingan yang aneh. Saya tidak tahu bagaimana saya memenanginya, jujur saja. Dia (Agut) adalah pemain yang lebih baik, saya tidak merasa baik di lapangan dalam aspek apapun," kata Djokovic.

baca juga: Protes Rasisme, Naomi Osaka Absen di Western & Southern Open

Pada partai puncak yang akan digelar Minggu (30/8), Djokovic bakal melawan petenis ranking lima dunia asal Kanada, Milos Raonic. Raonic mendapatkan tiket ke final setelah mengalahkan atlet asal Yunani, Stefanos Tsitsipas, dengan skor 7(7)-6(5) dan 6-3.

"Ini adalah tujuan dari apa yang saya kerjakan secara keras secara jernih, target spesifik dan saya berharap saya bisa selangkah lebih dekat dan mungkin menciptakan perbedaan besok," kata Raonic. (Atptour/OL-3)
 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya