Headline

Dalam suratnya, Presiden AS Donald Trump menyatakan masih membuka ruang negosiasi.

Fokus

Tidak semua efek samping yang timbul dari sebuah tindakan medis langsung berhubungan dengan malapraktik.

Akibat Pandemi, Piala Ryder 2020 Dibatalkan

Basuki Eka Purnama
08/7/2020 07:48
Akibat Pandemi, Piala Ryder 2020 Dibatalkan
Logo Piala Ryder saat digelar di Guyancourt, Prancis, 19 September 2018.(AFP/FRANCK FIFE)

PIALA Ryder 2020 dipastikan batal karena pandemi covid-19. Hal itu dilaporkan ESPN, Selasa (7/7), yang mengatakan pengumuman resmi akan dilansir Rabu (8/7).

Mengutip sumber yang menolak diungkapkan namanya, ESPN mengatakan turnamen dua tahunan antara tim Amerika Serikat (AS) dan Eropa yang dijadwalkan pada 25-27 September di Whistling Straits di Wisconsin, akan ditunda hingga tanggal yang sama pada 2021.

Baca juga: Pegolf Afrika Selatan Positif Covid-19

"Tidak akan ada Piala Ryder pada tahun ini," ujar sumber ESPN itu.

"Piala Ryder akan digelar pada 2021. Piala Presiden pada 2022, dan akan bergantian sejak saat itu," lanjutnya. (AFP/OL-1)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik