Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
NAGARI Salareh Aia, Kecamatan Palembayan, Kabupaten Agam menjadi salah satu titik terdampak paling parah bencana di Sumatra Barat (Sumbar). Keluarga korban banjir hilang tersapu arus. Eldi Erianto, warga Agam, menuturkan detik-detik saat bencana terjadi pada pukul 17.26.
Saat itu, Eldi mengaku mendengar suara gemuruh besar sebelum akhirnya meminta istri dan anak-anaknya menyelamatkan diri ke lokasi yang lebih tinggi, sekitar 60 meter dari rumah.
“Saya melihat ke dalam, ke kampung saya. Saya melihat keluarga-keluarga saya hanyut semua disapu banjir bandang,” ujarnya dengan suara bergetar pada Jurnalis MetroTV Ifdal Amal seraya menunjukkan puing rumah ibunya yang kini telah bergeser sekitar 30 meter dari posisi semula.
Ia mengungkapkan bahwa hingga hari ini (5/12), masih ada 15 anggota keluarga termasuk adik dan kemanakan yang belum ditemukan.
“Ada satu rumah orang sebandol saya, datuk Dubalang. Ada rumah adik saya yang memakan korban tiga orang. Lalu satu rumah lagi memakan korban empat orang, Binai beserta tiga anaknya,” jelasnya.
Selain itu, ibunya serta beberapa saudara ikut terseret arus. Kini, ia masih menanti kabar mereka dan membantu proses pencarian.
“Sampai sekarang masih dicari,” katanya.
Ia berharap seluruh keluarga yang hilang dapat segera ditemukan. “Semoga segera ditemukan anggota keluarga yang masih hilang dan seluruh korban mendapat tempat terbaik,” ujarnya.
Warga di Nagari Salareh Aia, Kecamatan Palembayan, Kabupaten Agam, Sumbar, baru mendapatkan bantuan logistik setelah hari keempat kejadian banjir bandang. Daerah tersebut terisolir akibat akses yang terputus. (H-4)
Pesisir pantai selatan Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, diwaspadai terjadi potensi banjir rob. Kondisi itu menyusul peringatan dini yang dikeluarkan BMKG.
Senin (19/1) banjir di Kota Pekalongan meluas dari sebelumnya melanda 2 Kecamatan, kini telah merendam ribuanvrunah di 5 kecamatan yakni Wiradesa, Tirto, Sragi, Siwalan, dan Wonokerto.
Jasad korban ditemukan oleh petugas gabungan di Kali Cilincing, Jakarta Utara, pada Minggu (18/1) sore.
Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung mengatakan, curah hujan di wilayah Jakarta, akhir pekan lalu, sudah masuk dalam kategori ekstrem sehingga menyebabkan banjir
AKIBAT terdampak banjir, KAI Daop 8 Surabaya menerapkan rekayasa operasi perjalanan kereta api, salah satunya dengan kembali membatalkan sejumlah perjalanan kereta api jarak jauh hari ini.
Permintaan modifikasi cuaca tersebut didasari kekhawatiran banjir akan meluas di empat kecamatan di Kota Pekalongan.
Basarnas menghentikan operasi pencarian korban banjir di Aceh setelah 31 hari. Sebanyak 31 orang masih dinyatakan hilang dan pencarian dialihkan ke operasi pemantauan.
Pusat Pengendalian Operasi Penanggulangan Bencana Sumatra Utara mencatat 91 warga masih dinyatakan hilang.
Kondisi sebagian wilayah terdampak masih sulit dijangkau karena putusnya akses, cuaca buruk, serta kerusakan infrastruktur yang rusak parah.
Dari bencana alam tersebut tercatat ada 356 titik kejadian bencana, dengan dominasi banjir di 205 titik, dan terbanyak terjadi di wilayah Kota Denpaasar.
Sebanyak 56 orang tewas dan puluhan lainnya hilang setelah banjir bandang disertai lumpur terjadi di Kashmir.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved