Headline

PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.

Banjir Sumatra, AHY: Semua harus Bergerak Cepat dan Tepat

Andhika Prasetyo
01/12/2025 06:59
Banjir Sumatra, AHY: Semua harus Bergerak Cepat dan Tepat
Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Kewilayahan, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY)(Antara)

Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Kewilayahan, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), menegaskan bahwa, dalam menghadapi bencana banjir Sumatra yang begitu masif, seluruh elemen pemerintah wajib bergerak cepat dan tepat. Namun, ia juga mengingatkan untuk tetap berhati-hati dalam setiap langkah.

“Di lapangan, tantangannya tidak ringan. Keterbatasan BBM untuk logistik dan genset, kerusakan jaringan listrik bertegangan tinggi, hingga minimnya daya angkut helikopter membuat distribusi bantuan memerlukan waktu,” tulis AHY dalam unggahan Instagramnya, Minggu (30/11).

“Namun insya Allah, pemerintah akan terus bekerja keras, mengerahkan seluruh sumber daya yang ada, agar bantuan, perbaikan infrastruktur vital, dan pemulihan layanan dasar dapat segera menjangkau masyarakat yang paling membutuhkan. Mohon doa restu,” imbuhnya.

Ia mendorong BMKG dan BMPB segera memimpin optimalisasi operasi modifikasi cuaca demi mengantisipasi potensi cuaca ekstrem ke depan, terutama di Aceh, Sumatra Utara dan Sumatra Barat.

“Dari sisi infrastruktur, saya terus mendorong Kementerian PUPR mengerahkan alat berat untuk membuka kembali jalan yang terputus,” imbuhnya. 

AHY turut berkoordinasi dengan Kementerian Perhubungan guna memastikan bandara, helikopter, serta armada udara dapat beroperasi dengan dukungan TNI-Polri untuk mempercepat distribusi logistik dan bantuan medis.

Selain itu, ia mengaku telah berkomunikasi langsung dengan PLN terkait pemulihan jaringan listrik, serta dengan Pertamina untuk memastikan pasokan BBM tetap terjaga bagi kebutuhan logistik, operasional genset, dan aktivitas di lapangan.
 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Andhika
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik