Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
PEMERINTAH Kota Padang, Sumatra Barat memperkirakan nilai infrastruktur yang rusak akibat bencana banjir di daerah itu hingga Sabtu (29/11) mencapai Rp202,8 miliar.
"Cukup banyak infrastruktur yang rusak akibat bencana hidrometeorologi ini. Tidak saja infrastruktur tetapi juga korban jiwa dan lainnya," kata Wali Kota Padang Fadly Amran di Padang, Minggu (30/11).
Fadly mengatakan kerusakan paling parah dan menelan kerugian cukup besar yakni putusnya Jembatan Gunung Nago yang merupakan akses penghubung antara Kecamatan Pauh dengan Kecamatan Lubuk Kilangan.
"Kerusakan jembatan itu menelan kerugian yang mencapai Rp45 miliar," sebut dia.
Selain itu, nilai kerugian terbesar lainnya yakni akibat putusnya Jembatan Kalawi Limau Manis yang diperkirakan mencapai Rp35 miliar.
Di samping itu, Kepala Pelaksana (Kalaksa) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Padang Hendri Zulviton menyebutkan terdapat enam jembatan yang terkena imbas banjir.
Dari keenam jembatan tersebut, ujar dia, empat di antaranya putus sedangkan dua lainnya mengalami rusak berat. Kerusakan infrastruktur seluruh jembatan tersebut menelan kerugian hingga Rp127 miliar.
Selain itu, kerusakan fasilitas umum lainnya meliputi bendungan dan intake yang rusak berat, serta sejumlah jalan maupun tebing juga tercatat turut rusak imbas hujan dan tanah longsor yang terjadi beberapa hari sebelumnya.
"Jalan di Batu Busuk bahkan putus total," kata dia.
Begitu pula dengan sarana PDAM yang juga mengalami kerusakan yakni sebanyak 10 intake rusak berat termasuk putusnya pipa distribusi dan pompa air baku terendam air.
Hingga kini pihaknya masih terus mendata jumlah kerugian yang ditimbulkan akibat bencana hidrometeorologi yang melanda Kota Padang itu. (Cah/P-3)
Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung mengatakan, curah hujan di wilayah Jakarta, akhir pekan lalu, sudah masuk dalam kategori ekstrem sehingga menyebabkan banjir
AKIBAT terdampak banjir, KAI Daop 8 Surabaya menerapkan rekayasa operasi perjalanan kereta api, salah satunya dengan kembali membatalkan sejumlah perjalanan kereta api jarak jauh hari ini.
Permintaan modifikasi cuaca tersebut didasari kekhawatiran banjir akan meluas di empat kecamatan di Kota Pekalongan.
Tercatat banjir merendam 11.634 rumah yang dihuni 12.626 keluarga atau 36.799 jiwa
Pasangan pengantin di Jakarta Barat tetap menggelar resepsi pernikahan meski banjir setinggi lutut merendam lokasi acara.
ANGGOTA Komisi XII DPR RI Fraksi PKS, Ateng Sutisna, mendukung langkah Kementerian Lingkungan Hidup (KLH) yang menggugat enam perusahaan besar atas dugaan keterlibatan bencana banjir Sumatra
Menag juga mencontohkan perilaku ramah lingkungan dalam ibadah, seperti anjuran Nabi SAW untuk berhemat air saat berwudu.
Desa Sangiang 1 KK terdampak serta 1 unit rumah rusak berat dengan total kerugian diperkirakan Rp20 juta.
BENCANA banjir dan 18 titik longsor melanda Kabupaten Jepara, sebanyak 1.445 keluarga ( 3.522 jiwa) warga Desa Tempur, Kecamatan Keling, Jepara terisolasi akibat terputusnya akses jalan.
HUJAN deras mengguyur Kecamatan Tanantovea, Kabupaten Donggala, Sulawesi Tengah, Minggu (11/1). Curah hujan tinggi membuat empat desa tergenang.
Bahlil menyampaikan bahwa pelayanan sektor energi di wilayah terdampak bencana terus diperbaiki, termasuk pasokan bahan bakar minyak (BBM) dan LPG.
Selain penyakit umum, Kemenkes juga memberikan perhatian khusus terhadap penyakit menular dengan tingkat penularan tinggi.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved