Headline

Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.

Hujan Turun Lagi, Petani Aceh Berpacu Menanam Padi

Amiruddin Abdullah Reubee
25/11/2025 16:37
Hujan Turun Lagi, Petani Aceh Berpacu Menanam Padi
Ilustrasi(MI/AMIRUDDIN ABDULLAH REUBEE)

SEBAGIAN petani di Kabupaten Pidie Provinsi Aceh mulai menanam padi sawah musim rencengan (musim tanam pertama). Itu dilakukan sejak sepekan terakhir, setelah hujan kembali mengguyur kawasan sempat. 

Lokasi yang mulai ditanami yaitu meliputi Kecamatan Indrajaya dan Kecamatan Delima. Petani berpacu menanami karena bibit padi sudah cukup umur. 

Itu merupakan kawasan lahan sawah yang sudah sebulan lalu di bajak  dan olah tanah. Pada dua pekan lalu lahan sawah setempat sempat mengering karena tidak turun hujan dan krisis air irigasi. 

"Harus ngebut, karena bibit di persemaian sudah cukup umur. Jangan sampai nanti mengering lagi" tutur Mustafa, petani di kawasan Kemukiman Tungkop, Kecamatan Indrajaya, Senin (24/11). 

Dikatakan Mustafa, setelah turun hujan sekitar sepekan terakhir para petani di kawasan setempat ramai-ramai mempercepat menanam. Selain menghindari bibit di persemaian melebihi umur, juga segera memanfaatkan cuaca hujan yang sudah berlangsung. 

"Dua pekan lalu kami sempat khawatir karena setelah membajak lahan, lalu mengering krisis air. Kini mulai lega kembali" tutur Ridwan petani lainnya. 

Disampaikan Ridwan, karena sempat kering dua pekan lalu, dirinya harus membuat persemaian benih di lahan petani sekitar yang masih tersisa air kala itu. Kini Ridwan harus mengkut bibit tersebut keluhannya untuk segera ditanami. 

"Mudah mudahan kedepan tidak mengering lagi, duanya bisa lancar. Menanam lebih cepat Insya Allah akan menuai tepat waktu" tutur petani lainnya. 

Karena tidak turun hujan sebulan lalu, lahan nanyak lahan sawah di Pidie mengering dan tertunda membajak atau olah tanah kala itu. Setelah kini turun hujan petani ramai-ramai memacu olah tanah. (H-2)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Indrastuti
Berita Lainnya