Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
KEMENTERIAN Perhubungan (Kemenhub) memperkirakan arus balik Lebaran 2024 akan sampai puncaknya pada 13-15 April 2024. Untuk itu rekayasa lalu lintas baik ganjil genap (gage), contraflow dan one way di jalur arus balik mudik lebaran telah disiapkan.
Seperti yang diketahui, cuti bersama akan berakhir pada Senin (15/4). Pemudik pun akan banyak yang memaksimalkan waktu liburnya dan baru pulang pada Minggu (14/4).
"Arus balik itu terjadi pada Minggu dan Senin. Karena Senin itu terakhir libur. Kita melihat bahwa waktunya ini sangat pendek dibandingkan (arus) mudik," ungkap Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, pada Kamis (11/4).
Baca juga : 807 Ribu Kendaraan Telah Meninggalkan Jabotabek
Dalam rangka menyambut arus balik, Kemenhub bersama Korlantas Polri dan Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) membuat rekayasa lalu lintas. Rekayasa ini disesuaikan dengan kondisi di lapangan dan bersifat situasional. Kakorlantas Polri Irjen Pol Aan Suhanan mengatakan pihaknya akan melihat terlebih dahulu volume kendaraan yang ada.
"Kita lihat dahulu saat volume kendaraan di satu penggal jalan overload atau visirasionya lebih dari 0,8, atau bahkan sampai 1 kita akan melakukan penambahan kapasitas dengan contraflow," tuturnya.
Jika Anda merupakan salah satu pemudik yang memutuskan pulang hari ini, terdapat beberapa rekayasa lalu lintas yang harus Anda cermati. Rekayasa lalu lintas yang ditetapkan yakni one way, contraflow, dan ganjil genap.
Baca juga : DPR Apresiasi Pelayanan Pertamina di Arus Mudik Lebaran 2022
GT Kalikangkung KM 414 - Tol Cikampek KM 72
Sabtu (13/4) pukul 08.00 WIB - 24.00 WIB
Minggu (14/4/) pukul 14.00 WIB - Selasa (16/4) pukul 08.00 WIB
Tol Cikampek KM 72 - Tol Japek KM 36
Jumat (12/4) pukul 14.00 WIB - Selasa (16/4) pukul 08.00 WIB
KM 414 GT Kalikangkung - KM 0 Tol dalam Kota
Sabtu (13/4) pukul 08.00 WIB - 24.00 WIB
Minggu (14/4) pukul 14.00 WIB - Selasa (16/4) pukul 08.00 WIB
(Z-10)
Angka kecelakaan lalu lintas pada masa Lebaran 2025 tercatat sebanyak 4.640 kecelakaan atau turun sebesar 34,31% jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya
MENJELANG akhir masa arus balik lebaran 2025 ini Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Tengah mencatat konsumsi Pertamax melonjak signifikan sebanyak 77%.
Biaya dan moda transportasi yang semakin beragam dan terjangkau juga turut mengubah pola mudik di masyarakat.
SURVEI yang dilakukan Next menunjukkan hampir 90 persen penumpang mengaku puas dengan pelayanan PT Kereta Api Indonesia atau KAI selama arus mudik Lebaran 2025.
DINAS Lingkungan Hidup dan Kebersihan atau DLHK Kota Depok, Jawa Barat, mengangkut ribuan ton lebih sampah dari 11 wilayah kecamatan selama momen mudik dan libur lebaran 2025.
Jumlah itu disebut mengalami penurunan sebesar 25,76% dari data tahun 2024 pada periode yang sama.
Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta menetapkan serangkaian kebijakan resmi untuk pelaksanaan malam Tahun Baru di Jakarta.
Dishub DKI Jakarta meniadakan kebijakan ganjil-genap selama libur Natal 2025 dan Tahun Baru 2026. Rekayasa lalu lintas tetap disiapkan untuk kelancaran mobilitas warga selama Nataru.
Pembatasan diterapkan pada 26 ruas jalan utama yang menjadi jalur padat lalu lintas, terutama pada jam sibuk pagi dan sore hari.
Dengan penerapan sistem ganjil genap secara konsisten, Pemprov DKI menargetkan penurunan kepadatan lalu lintas serta peningkatan penggunaan angkutan umum di seluruh wilayah
Dishub DKI Jakarta tidak menerapkan kebijakan ganjil genap pada Jumat (6/6) dan Senin (9/6) sehubungan adanya libur nasional dan cuti bersama peringatan Hari Raya Idul Adha.
Provinsi DKI Jakarta resmi meniadakan kebijakan ganjil genap (gage) pada Senin dan Selasa, 12-13 Mei 2025. Kebijakan ini dilakukan dalam rangka libur nasional Hari Raya Waisak dan cuti bersama
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved