Headline
Sebagian besar pemandu di Gunung Rinjadi belum besertifikat.
Sebagian besar pemandu di Gunung Rinjadi belum besertifikat.
KEPALA Kepolisian Resor Lembata AKBP Josephien Vivick Tjangkung dan tokoh muda Nusa Tenggara Timur asal Lembata Marianus Wilhelmus Lawe Wahang, Minggu (31/12) berbaur dengan anak-anak penghuni Panti Asuhan Eugene Schmitz dan Panti Asuhan Santo Wilhelmus di Lewoleba, kota Kabupaten Lembata, NTT.
“Saya merasa senang dapat berada di tengah-tengah anak-anak panti asuhan baik Panti Asuhan Eugene Schmitz dan Panti Asuhan Santo Wilhelmus di Lewoleba, jantung kota kabupaten,” kata Vivick Tjangkung di sela-sela berbagi kasih dengan anak-anak dan pengurus Panti Asuhan Eugene Schmitz, panti warisan Pastor Eugene Schmitz SVD, misionaris asal Amerika Serikat yang puluhan tahun bermisi di Indonesia, khususnya Keuskupan Larantuka.
Vivick, mengaku bersyukur dan bahagia berkesempatan bersinergi dengan Marianus Wahang, salah seorang tokoh muda NTT asal Lembata, yang bekerja di luar negeri, jauh dari kampung halaman Lembata.
Baca juga: Perayaan Pergantian Tahun Baru 2024, Warga Diharap Lapor ke Pospam jika Melihat Kejahatan
“Sejak awal mendapat tugas dari Bapak Kapolri sebagai Kapolres, saya juga sudah meniatkan diri bersama jajaran baik di Polres maupun Polsek di seluruh wilayah hukum Polres Lembata membangun kerjasama sinergis mendukung pemerintah daerah dan masyarakat melakukan yang terbaik. Saya ingin Polri menjadi bagian yang humanis dalam pelayanan,” kata Vivick lebih lanjut.
Mantan Kepala Bagian Pembinaan dan Operasional Direktorat Pembinaan Masyarakat Polda Metro Jaya ini menambahkan, berbaur di tengah anak-anak di dua panti asuhan merupakan momentum berharga apalagi berada di penghujung tahun 2023.
Baca juga: Jelang Tahun Baru, Dirjen Migas & Pertamina Patra Niaga Pantau Keandalan Energi di NTT
Vivick menyambut gembira kegiatan sosial dengan berbaur di Tengah anak-anak panti dan berbagi bingkisan ala kadarnya. Ia mengaku, masih banyak anak-anak kecil dan remaja belum seberuntung teman-teman sebayanya. Mereka juga perlu keterlibatan semua orang untuk berbagi dalam bentuk yang sederhana namun berarti.
“Saya senang bisa bersama Pak Marianus bersama keluarga besarnya mengunjungi adik-adik di dua panti ini. Saya juga kaget ada panti yang dirintis misionaris asal Amerika dan masih diteruskan hingga saat ini,” kata Vivick, Kapolres yang terlibat menangkap Ratu Ekstasi Zarima Mirafsur di Texas, Amerika Serikat tahun 1996 itu.
Sedangkan Marianus mengaku, kerinduan bekerjasama dengan Polres Lembata mengunjungi dua panti asuhan di Lembata tersebut jauh-jauh sudah diniatkan bersama isteri terkasih, Margaretha AP Gromang untuk berbagi kasih saat Natal atau Tahun Baru 2024.
Bahkan, saat masih bekerja di perairan Arab Saudi selalu terbayang agar niat bersama isteri dan puterinya, Grace William Ina Nuka Wahang berada di tengah anak-anak panti asuhan di Lewoleba terwujud. Marianus, tokoh muda jebolan Fakultas Ekonomi Jurusan Transportasi Laut, Universitas Trisakti Jakarta dan Master Marine Engineer (S2) lulusan BP3IP Jakarta, mengaku, keluarganya sangat mensyukuri momen ini.
“Saya sangat bersyukur karena niat dan rencana keluarga tidak meleset. Saya bersama isteri, anak, dan kakak serta ipar berada di tengah adik-adik penghuni panti dan pengurus. Saya semakin bersemangat saat saya hubungi Kapolres Lembata Ibu Vivick Tjangkung terkait rencana ini. Syukur Kapolres juga ada waktu luang di sela-sela kesibukan memantau suasana Natal, Tahun Baru, dan persiapan pengamanan Pemilu serentak,” pungkas Marianus. (Z-7)
Cafe Dapur Inches berlokasi di Pantai Harnus kota Lewoleba, Kabupaten Lembata, Nusa Tenggara Timur.
Lembata merupakan wilayah yang memiliki ragam komoditas mulai dari kopi, ikan hingga wastra, namun kurang terekspos sehingga tidak cukup meningkatkan perekonomian masyarakat
Penjabat Bupati Lembata Matheos Tan meresmikan turnamen sepak bola Piala Pelajar antar SMA, SMK, dan MA se-Kabupaten Lembata
PAGUYUBAN Kerukunan Marga Lamahala (Kemala) Kabupaten Lembata, Nusa Tenggara Timur, menggelar Syafari Ramadan dengan bersilaturahim dari masjid ke masjid.
SUASANA bulan suci Ramadan di Kabupaten Lembata, Nusa Tenggara Timur, diwarnai keikhlasan umat muslim setempat bergiliran menyediakan takjil setiap waktu berbuka puasa.
KOMISI Pemilihan Umum Kabupaten Lembata, Nusa Tenggara Timur (NTT), memastikan tegak lurus dengan aturan tentang syarat pencalonan kepala daerah berdasarkan putusan MK.
Seka Yama tampil di Pasar Pagi Mangga Dua, Jakarta, Sabtu (27/1).
Pulau Komodo, pusat konservasi binatang purba Komodo yang masih terjaga hingga sekarang, juga memiliki banyak spot wisata yang menawan
Asprov NTT pun akhirnya memutuskan Perseftim ikut ambil bagian dalam pesta olahraga bergengsi di Bumi Flobamora El Tari Memorial Cup ke-32 Tahun 2023 di Nusa Lontar Rote Ndao
Sebelum turun hujan di puncak gunung, teramati kabut berwarna putih dan kelabu dengan intensitas tipis, sedang, hingga tebal dan tinggi 25-300 meter di atas puncak kawah.
Pawang hujan Rara Istiani Wilandari pernah turut ambil bagian dalam agenda besar Moto GP di Nusa Tenggara tahun lalu. Apakah di KTT ASEAN kali ini ia dilibatkan kembali?
Indonesia meyakini bahwa Asia Tenggara masih relevan sebagai pusat pertumbuhan ekonomi dunia.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved