Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimoeljono menginstruksikan jajarannya untuk melakukan perbaikan dan pelebaran jalur alternatif Puncak, Jawa Barat. Langkah itu perlu dilakukan guna mendukung sektor pariwisata di kawasan tersebut.
"Jika ingin meningkatkan potensi wisata, jalannya juga harus lebih baik. Oleh karena itu harus dilebarkan dengan standar sekitar 5,5 hingga 6 meter," ujar Basuki melalui keterangan tertulis, Rabu (20/9).
Adapun perbaikan jalan daerah yang dimaksud yaitu ruas Sukamakmur-Sukawangi dan ruas Mengker Gunung Batu yang menjadi jalur alternatif wisatawan menuju Puncak, Bogor.
Baca juga: Pembangunan Jalan Tol Puncak-Cianjur Perlu Kajian Mendalam
Kegiatan preservasi jalan Sukamakmur-Sukawangi sudah dilaksanakan sejak 30 Agustus 2023 dengan nilai kontrak Rp38,96 miliar. Konstruksinya dilaksanakan PT Hutama Prima dengan panjang penanganan 6,64 Km.
Sedangkan untuk ruas Mengker Gunung Batu, pengerjaan dilaksanakan oleh PT Bengkel Konstruksi Mandiri dengan nilai kontrak Rp14,94 miliar dengan panjang proyek 2,93 km.
Baca juga: Laksanakan Inpres 2023, Kementerian PUPR Perbaiki Jalur Alternatif Puncak Jabar
Upaya perbaikan jalan itu juga merupakan bagian dari implementasi dari Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 3 Tahun 2023 tentang Percepatan Peningkatan Konektivitas Jalan Daerah.
"Pelaksanaan Inpres Jalan Daerah (IJD) yang dilaksanakan di seluruh Indonesia sepanjang 2.800 km jalan raya dan 2.300 meter jembatan. Di Jawa Barat ada 15 ruas jalan yang dibangun, di antaranya ada di Kabupaten Bogor. Semua ditargetkan selesai pada Desember 2023 termasuk ruas jalan alternatif Puncak ini," jelas Basuki.
Sering terjadinya kemacetan kendaraan di kawasan Cipanas hingga Puncak maupun sebaliknya, sudah menjadi pembahasan di lingkup pemerintah daerah.
Kasatlantas Polres Cianjur merekomendasikan jalur Puncak II tidak layak dilintasi mobil.
Terdapat beberapa titik blind spot di ruas jalan Cianjur-Puncak
SEBANYAK 14 orang mengalami luka ringan hingga berat dalam kecelakaan beruntun di Jalur Wisata Puncak tepatnya di Desa Tugu Utara, Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Selasa (23/1).
KEPOLISIAN Resor Bogor akan melakukan rekayasa lalu lintas pada perayaan malam tahun baru 2024. Khususnya di kawasan wisata Puncak, Bogor.
Kabar yang menyebutkan adanya ledakan maupun ratusan orang terjebak di dalam lubang tambang. Menurut dia, informasi yang menyebut angka 700 korban berasal dari kesalahpahaman
Masyarakat diimbau waspada, terutama di wilayah Bogor yang diprediksi akan mengalami hujan lebat disertai potensi bencana hidrometeorologi.
Antam, sambung dia, memastikan bahwa tidak terdapat kejadian ledakan sebagaimana yang diinformasikan dalam konten yang beredar, serta tidak ada karyawan Antam
Pasca-longsor Citeureup, Bogor,BMKG ingatkan potensi pergerakan tanah di Jawa Barat Selatan hari ini 13 Januari 2026 serta potensi cuaca ekstrem dapat menyebabkan bencana hidrometeorologi.
IBIS Styles Bogor Pajajaran resmi meraih sertifikasi Green Key, pengakuan internasional bagi hotel yang menerapkan praktik operasional berkelanjutan dan bertanggung jawab.
ARUS lalu lintas kendaraan dari Cianjur ke arah Puncak akan ditutup mulai pukul 18.00 WIB, Rabu (31/12). Pemberlakuannya untuk mengantisipasi kepadatan volume kendaraan pada malam tahun baru.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved