Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
KENAIKAN harga beras tengah dirasakan rakyat kecil. Hal itu mendorong Relawan Sandi Uno meluncurkan program Tebus Sembako Murah bagi ratusan warga Sidoarjo, Jawa Timur.
Ketua Gerbong SandiUno Sidoarjo, Joko Dwitanto mengatakan program itu hadir untuk membantu memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari, serta memberikan solusi harga beras dan minyak goreng yang dapat ditebus sebesar Rp15 ribu.
Mayoritas pembeli tebus sembako murah ialah para ibu rumah tangga yang tidak berpenghasilan, dengan begitu kenaikan harga beras membuatnya memutar otak dalam membagi kebutuhan pokok setiap hari.
Baca juga : Harga Naik, Relawan Sandi Uno Gelar Bazar Tebus Murah Bahan Pokok
"Kami membantu meringankan beban mereka untuk memenuhi kebutuhan hidupnya, terutama sembako. Kehadiran kami memberikan solusi, itulah salah satu fungsi dengan ide gagasan. Beras semakin hari melambung tinggi, semoga kedepannya bisa menekan seluruh kebutuhan bahan pokok, masyarakat bisa menikmati harga murah dan kualitas yang bagus," kata Joko.
"Cukup membayar hanya Rp15 ribu bisa membawa pulang beras premium 3kg dan minyak goreng 1liter, itu sudah jauh lebih murah dari harga di pasaran," sambungnya.
Baca juga : Relawan Caleg DPR dari PPP Gelar Pasar Murah Sembako
Joko mengakui program sembako murah ini paling diutamakan bagi warga. Selain itu, ia juga memberikan pelatihan kewirausahaan kepada ibu-ibu sebagai bentuk memupuk semangat berwirausaha untuk menghasilkan pendapatan ekonomi.
"Khusus untuk program sembako murah berkelanjutan, sampai harga pokok stabil kami akan lakukan. Kemudian kita juga memberikan kegiatan kewirausahaan, tidak hanya memberi ikannya tapi diberikan juga kailnya, mulai dari pelatihan didampingi, pemasarannya, bahkan sampai akses permodalan dibantu, sehingga ada nilai tambah yang menghasilkan pendapatan ekonomi keluarga," ujar Joko.
Joko bersama kelompok relawan konsisten merespon keluhan masyarakat sesuai ke wainginan dan skillnya, yakni diadakannya pelatihan di berbagai Kabupaten/Kota.
Sementara itu, salah seorang pembeli sembako, Titis (38), menyampaikan keluhan harga beras yang biasanya Rp50 ribu sudah dapat 5kg sekarang hanya dapat 3kg. Dengan demikian, ia merasakan bantuan langsung Sandiaga Uno dan berharap akan ada program lanjutan seperti pelatihan untuk ibu rumah tangga.
"Beban saya rasakan, biasanya harga beras Rp10 ribu sekarang menjadi Rp16 ribu. Program ini membantu sekali, senang sekali berharap ada lagi dan juga diadakan pelatihan bagi ibu rumah tangga yang bisa menghasilkan cuan, nantinya bisa membantu ekonomi keluarga," jelas Titis. (Z-5)
Pemkab Toba bekerjasama dengan Bank Sampah Induk Indah Asri dan Serasi (IAS) Toba dan PT Inalum menggelar bazar sembako murah bayar pakai sampah, Kamis (18/9).
Bazar ini bertujuan untuk membantu masyarakat dalam mendapatkan kebutuhan pokok dengan harga lebih murah, terutama di tengah fluktuasi harga pangan menjelang Hari Raya Idul Fitri.
Untuk mendapatkan sembako murah Rp50 ribu per paket berisi beras 5 kilogram, minyak goreng 1 liter, dan gula pasir 1 kilogram, warga wajib memiliki kupon.
Program ini dilaksanakan sebagai salah satu rangkaian dari kegiatan Safari Ramadhan BUMN 2024.
SIG juga menggelar program Safari Ramadan BUMN 2024 dengan menyediakan 5.200 paket sembako, yang disalurkan melalui Pasar Murah di Sumatra Barat dan Sulawesi Selatan.
Safari Ramadhan BUMN 2024 di Pontianak juga diisi dengan kegiatan bazar, yang diikuti 6 UKM Binaan PT Aneka Tambang
Selain itu, cabai merah turun Rp3.816 menjadi Rp52.184/kg, bawang merah turun Rp833 menjadi Rp43.484/kg, serta bawang daun turun Rp630 menjadi Rp8.700/kg.
Adapun total bantuan yang telah disalurkan mencapai sekitar 353,5 ribu ton beras dan 70,7 juta liter minyak goreng.
Harga cabai rawit dan telur di Pasar Gedhe Klaten turun hari ini 13 Januari 2026. Cek daftar lengkap harga sembako terbaru jelang Ramadan.
Harga bahan kebutuhan pokok masyarakat di Kabupaten Klaten, Jawa Tengah, kembali normal sementara, pasokan maupun stok aman dan lancar menjelang Ramadan.
Harga sejumlah komoditas pangan di Pasar Gedhe Klaten, Jawa Tengah, terpantau mulai stabil dan cenderung menurun, paling signifikan terjadi pada komoditas cabai dan telur ayam.
PEMERINTAH memperpanjang penyaluran program Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP) beras tahun 2025 hingga 31 Januari 2026.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved