Headline
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Kumpulan Berita DPR RI
JELANG Pemilu 2024 yang semakin dekat, DPD PDI Perjuangan Provinsi Kalimantan Selatan terus merapatkan barisan guna memanaskan mesin politik partai. Yang terkini, mereka menggelar konsolidasi partai di 13 kabupaten/kota.
"PDI Perjuangan adalah partai yang mendukung keberagaman yang menyatukan semua golongan. Karena itu, kita mengusung nasionalisme sebagai ideologi partai, dengan Pancasila yang menaungi semua golongan, agama, budaya dan tanpa etnosentrisme kedaerahan," tegas Sekretaris DPD PDI Perjuangan Kalsel, Berry Nahdian Furqon, di sela-sela konsolidasi partai, Kamis (13/7).
Konsolidasi diikuti pengurus DPC, PAC sampai ranting, anggota dewan/eksekutif partai dan caleg se Kabupaten Balangan.
Lebih jauh, Berry meminta seluruh kader untuk melek terhadap informasi terkait politik, agar bisa mengkounter isu-isu negatif dan fitnah yang ditujukan kepada PDIP. "Prestasi-prestasi kader PDIP harus kita sebarluaskan, agar bisa menepis isu dan fitnah yang disebarluaskan pihak luar. Kita sebarluaskan informasi terkait prestasi pemerintahan yang saat ini dipegang oleh kader PDIP".
Menurut dia, salah satu contoh produk hukum yang pro rakyat di era Presiden Jokowi adalah UU Desa. Melalui aturan ini bisa mewujudkan mimpi pemerintah desa untuk mandiri dengan mendapatkan dana desa Rp1 miliar per tahun. "Dana desa akan ditingkatkan menjadi Rp2,5 miliar per tahun, sehingga desa bisa mandiri dari segi pengelolaan keuangan dan pembangunan," tambahnya.
Contoh lain bahwa PDIP pro umat Islam dan mendukung agenda-agenda keumatan, lanjut Berry, ialah dilahirkannya UU Pesantren yang menyejajarkan pesantren dengan sekolah formal. "Lahirnya Hari Santri Nasional setiap 22 Oktober adalah produk dari kepemimpinan Pak Jokowi. Warisan terbesar untuk santri seluruh Indonesia. Ini salah satu dari perjuangan PDIP untuk umat Islam," kata Berry.
Dua tugas
Konsolidasi PDI Perjuangan di Kabupaten Balangan, dilaksanakan di Waterpark Paringin mulai Kamis (13/7). Hadir dalam konsolidasi tersebut antara lain Rizki Eri Munadi dari BP Pemilu, Muhammad Taher Kepala BSPN Kalsel serta KH Hasib Salim anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kalsel.
Ketua DPD PDI Perjuangan Kalsel, Syaripuddin menegaskan konsolidasi partai yang berlangsung pada Juni-Juli 2023 adalah upaya memanaskan mesin politik partai hingga akar rumput menjelang Pemilu 2024 yang semakin dekat.
"Ada dua tugas kita menjelang pemilu, yaitu memenangkan capres kita yaitu Ganjar Pranowo dan memenangkan calon-calon DPRD kita baik di tingkat kabupaten, provinsi dan pusat," paparnya.
Syaripuddin menegaskan untuk memenangkan tujuan tersebut para kader harus memahami peta situasi, kondisi wilayah, kultur dan budaya masyarakat. "Kita harus mengetahui kekuatan serta mengenali siapa lawan politik, sehingga bisa merumuskan strategi untuk memenangkan hati rakyat," tandasnya. (N-2)
DALAM satu dekade 2014-2024 luas hutan alam di sepanjang daerah aliran sungai (DAS) Barito di wilayah Provinsi Kalimantan Selatan telah berkurang (deforestasi) hingga 29 ribu hektare lebih.
Bencana banjir yang sempat melanda delapan kabupaten/kota di Provinsi Kalimantan Selatan sebagian besar sudah surut.
PRESIDEN RI Prabowo Subianto, meresmikan 166 Sekolah Rakyat yang tersebar di 34 provinsi dan 131 kabupaten/kota di Indonesia.
DINAS Kesehatan Provinsi Kalimantan Selatan mengimbau masyarakat agar mewaspadai penyebaran penyakit super flu di tengah kondisi cuaca buruk yang terjadi belakangan ini.
Gubernur Kalimantan Selatan, Muhidin, menyerahkan Surat Keputusan (SK) bagi 6.398 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Paruh Waktu.
KEPALA Kejaksaan Tinggi (Kejati) Kalimantan Selatan, Tiyas Widiarto akhirnya buka suara terkait Operasi Tangkap Tangan (OTT) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved