Headline
BEI sempat hentikan sementara perdagangan karena IHSG terkoreksi 8%.
BEI sempat hentikan sementara perdagangan karena IHSG terkoreksi 8%.
Kumpulan Berita DPR RI
BADAN Pengurus Cabang (BPC) Gabungan Pelaksana Konstruksi Nasional Indonesia (Gapensi) Surakarta, Jawa Tengah, menggelar musyawarah cabang (Muscab) ke-11 tahun 2023 pada Rabu (15/2).
Organisasi ini tengah dihadang masalah, sehingga banyak anggotanya yang rontok saat harus melewati tantangan regulasi PP 5/2021 tentang Penyelenggaraan Perizinan Berusaha Berbasis Resiko.
Jumlah anggota tersisa 62 orang dari semula 140 anggota. "Sebuah tantangan berat. Tetapi saya yakin, Aria Sakti yang terpilih secara bulat, akan mampu membuat langkah langkah strategis, bersama pengurus BPC lainnya selama lima tahun ke depan," ujar Rudi Jauhari, ketua BPC demisioner seusai menyerahkan jabatan kepada Aria Sakti.
Wakil Wali Kota Teguh Prakosa yang hadir dan membuka Muscab XI BPC Gapensi Solo di Mega Land mengatakan, harus ada strategi jitu untuk mengatasi berbagai tantangan yang menghadang di era digitalisasi .
"Jangan sampai ada yang menusuk dari belakang. Karena hal itu akan membuat persoalan baru. Banyak contoh terjadi di sejumlah daerah, yang namanya paket pekerjaan jatuh ke pengusaha luar daerah, seperti dari Sumatra, Kalimantan, bahkan Papua. Kalau tidak ada orang dalam, pasti tidak mungkin orang luar tahu. Ini jangan sampai terjadi di Solo," ujar Teguh.
Ia berharap, pengurus baru BPC Gapensi Solo terpilih akan mampu menggelar karsa dan karya untuk mensukseskan program pembangunan kota, dan bukan sekadar jadi penonton. Muscab XI dengan tema Meningkatkan Profesionalisme dan Optimisme Jasa Konstruksi Dalam Membangun Sinergitas Dengan Kebijakan Baru di Era Digitakisasi yang Kompetitif, hendaknya menjadi penyemangat selama 5 tahun ke depan.
Strategi jitu
Ketua BPD Gapensi Jateng Lilik Eko Priyono dalam sambutannya juga menegaskan, di samping tangguh dalam menyikapi berbagai regulasi jasa konstruksi, maka pengurus baru dituntut mampu membuat strategi jitu di era digitalisasi ini.
"Pengurus harus memiliki program realistis untuk anggota dan berjuang mengalahkan hambatan yang ada," tandas Eko Priyono, yang merujuk kebijakan PP No 5 Tahun 2021, tentang Penyelenggaraan Perizinan Berusaha Berbasis Resiko.
Setahun terakhir ini kebijakan terbaru di sektoe jasa konstruksi tersebut memang menjadi tantangan berat. Rudi Jauhari mengakui, banyak anggota yang tidak mampu memenuhi persyaratan sesuai PP No 5 Tahun 2021.
Persyaratan seperti menyediakan kualitas SDM tinggi menjadi beban, belum yang lainnya. "Karena banyak tidak mampu membuat mereka beralih ke usaha lain. Itulah yang membuat anggotta Gapensi terus berkurang," pungkas Rudi.
Sementara Aria Sakti yang teepilih secara bukat sebagai ketua baru yang akan menahkodaoi BPC Gapensi Solo lima tahun ke depan, berjanji akan berkoordinasi dengan pemkot untuk menyukseskan program pembangunan Kota Surakarta. (N-2)
Sepanjang 2025, AI tidak hanya mengubah cara manusia bekerja dan berbisnis, tetapi juga melahirkan puluhan miliarder baru di dunia teknologi.
GUBERNUR DKI Jakarta Pramono Anung menegaskan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta tetap mempertahankan besaran Upah Minimum Provinsi (UMP) Jakarta yang telah ditetapkan.
UPAH minimum provinsi atau UMP DKI 2026 akan diumumkan oleh Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung hari ini (24/12). Ia menegaskan bahwa kenaikan UMP DKI 2026 dapat diterima banyak pihak
Mukota bukan sekadar agenda organisasi, melainkan ruang strategis untuk menyiapkan kepemimpinan dunia usaha yang visioner dan relevan dengan tantangan global.
Kylie Jenner mengungkapkan bahwa ia menjalani terapi sel punca untuk menangani sakit punggung yang tak kunjung reda sejak melahirkan anak bungsunya.
Ketua Himpunan Pengusaha Pribumi Indonesia (HIPPI) DK Jakarta, Uchy Hardiman mendukung pernyataan Presiden Prabowo Subianto terkait pertumbuhan ekonomi yang inklusif.
PERTUMBUHAN Surabaya sebagai pusat ekonomi dan kawasan urban utama di Jawa Timur menempatkan sektor konstruksi pada tekanan yang kian kompleks.
Kaltim serius dalam meningkatkan tata kelola konstruksi, meningkatkan kualitas pembinaan kontraktor, serta memperkuat pengawasan proyek strategis daerah.
Ketua MTKBTI Weni Maulina ingin agar para pelaku industri konstruksi bawah tanah tidak berjalan sendiri. MTKBTI menjadi ruang bersama untuk berdiskusi, mencari solusi, dan berkomunikasi.
PU Bangun secara aklamasi menetapkan Suko Widigdo sebagai Ketua Umum PU Bangun periode 2025-2028 menggantikan Mursyid.
Green Building Contractor Gathering memperkuat komitmen bersama menuju praktik konstruksi hijau di seluruh Indonesia.
TARIF impor baru untuk kayu, furnitur, dan lemari dapur yang diberlakukan Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump mulai berlaku pada Selasa (14/10) waktu setempat.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved