Headline

PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.

Kaltim Serius Tingkatkan Tata Kelola Konstruksi

Wisnu Arto Subari
02/12/2025 22:05
Kaltim Serius Tingkatkan Tata Kelola Konstruksi
(MI/HO)

PEMERINTAH Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) serius dalam meningkatkan tata kelola konstruksi, meningkatkan kualitas pembinaan kontraktor, serta memperkuat pengawasan proyek strategis daerah. 

Karena itu, seluruh perangkat daerah dan komitmen kuat Pemprov Kaltim bekerja kolektif dalam memastikan penyelenggaraan jasa konstruksi yang profesional, berintegritas, dan berkualitas.

Kinerja dalam membina dan mengawasi sektor jasa konstruksi pun menuai pengakuan nasional. Pada peringatan Hari Bhakti PU ke-80, Pemprov Kaltim meraih peringkat 1 Nasional Sutami Award 2025 untuk kategori Kinerja Terbaik dalam Pembinaan, Pengawasan, dan Penyelenggaraan Jasa Konstruksi, Jakarta, Senin (1/12/2025). 

Kepala Dinas PUPR Kaltim, Aji Muhammad Fitra Firnanda, hadir mewakili Gubernur Kaltim. Ia menyatakan Kaltim menempati peringkat teratas secara nasional mengungguli Jawa Tengah di posisi kedua dan Sulawesi Tengah di posisi ketiga. 

"Kaltim merupakan juara bertahan dalam Pembinaan, Pengawasan, dan Penyelenggaraan Jasa Konstruksi berkinerja terbaik tingkat nasional. Sejak 2022 Kaltim meraih peringkat 3, lalu meningkat di peringkat 2 pada 2023, dan juara bertahan peringkat 1 Nasional sejak 2024," ungkap Fitra. (I-2)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik