Headline
Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.
Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.
Kumpulan Berita DPR RI
DIKEROYOK tiga orang tetangganya, Ahmad Susanto, 29, warga Tambak Mulyo, Tanjung Mas, Kecamatan Semarang Utara, Kota Semarang, Jawa Tengah, malah ditetapkan menjadi tersangka.
Ahmad Susanto, 29, warga Tambak Mulyo, Tanjung Mas, Kecamatan Semarang Utara, Kota Semarang, Minggu (15/1), hanya dapat menyesali nasibnya, setelah digelandang ke Polrestabes Semarang akibat melukai tiga tetangganya menggunakan pisau dapur.
Peristiwa tersebut terjadi di rumahnya sendiri, berawal ketika Sabtu (8/1) dini hari sekitar pukul 03.00 WIB ketika dirinya sedang terlelap tidur dengan istrinya, Ahmad Susanto didatangi tiga tetangganya yakni Mulyono, 28, Budi Utomo, 28, dan Abdul Wahib, 22, yang hendak mengeroyoknya.
Namun, saat perkelahian tersebut, Ahmad Susanto yang bersenjatakan pisau dapur dapat membuat ketiga tetangganya babak belur dan dilarikan ke rumah sakit karena terluka di beberapa bagian tubuhnya.
Kepala Satuan Reskrim Polrestabes Semarang Ajun Komisaris Besar Donny Sardo Lumbantoruan mengatakan kasus itu berawal ketika Ahmad Susanto yang telah ditetapkan tersangka baru pulang dalam kondisi mabuk, tetapi di jalan sebelum sampai ke rumah bertemu dengan tiga tetangganya yang juga mabuk.
Baca juga: Pedagang Chiki Ngebul Masih Dijumpai di Lembang
Kemudian ketika bertemu di jalan tersebut, lanjut Sardo, tersangka menanyakan kepada tiga korban tentang anak penjual es, namun
karena sama-sama mabuk diduga terjadi perselisihan.
Selain itu, ketiga korban dengan tersangka diduga mempunyai masalah di masa lalu sehingga pada dini hari ketiga korban mendatangi rumah tersangka dan menggedor-gedor pintu.
"Mendengar gedoran dan teriakan para korban, ayah tersangka membukukan pintu, sehingga ketiganya dapat menerobos masuk," tambahnya.
Tersangka yang ketakutan mengambil pisau dapur, sehingga dalam perkelahian satu lawan tiga orang tersebut tersangka dapat melukai korban, bahkan tersangka dapat menangkis serangan ketika akan dipukul dengan batu.
Setelah perkelahian itu tersangka kabur ke daerah Mijen, sedangkan ketiga pengeroyok dilarikan ke rumah sakit untuk menjalani perawatan atas luka-luka yang diderita.
"Tersangka juga melaporkan ketiga korban atas pengerusakan rumah," ujar Sardo.
Kini, kasus tersebut masih ditangani polisi untuk diproses lebih lanjut. (OL-16)
Warga terpaksa menyeberangi Sungai Beringin dengan rakit swadaya setelah jembatan penghubung ke Kampung Tambaksari ambrol diterjang banjir.
BBWS Pemali Juana Kementerian PU menyebut sedimentasi di Banjir Kanal Barat dan Timur Semarang mengkhawatirkan karena meningkatkan risiko banjir.
Rekomendasi Ombudsman RI akan diterbitkan apabila dalam tahap resolusi monitoring setiap laporan masyarakat tidak diselesaikan dalam batas waktu yang telah ditetapkan.
Relawan dapur Makan Bergizi Gratis di Semarang mengaku terbantu secara ekonomi. Warga berharap program MBG terus berlanjut.
Banjir setinggi 40-60 sentimeter itu membuat sejumlah pabrik di kawasan tersebut terpaksa memulangkan pekerja lebih awal
Banjir tersebut terjadi setelah hujan lebat mengguyur kawasan Semarang sejak pukul 16.00 WIB hingga 18.30 WIB. Banjir yang terjadi mencapai ketinggian 10-60 centimeter.
GERAKAN Ekonomi Kreatif Nasional (Gekrafs) Jawa Timur dan Gekrafs Jawa Tengah turut berpartisipasi dalam kegiatan Misi Dagang dan Investasi antarprovinsi yang digelar pada 29 Januari 2026.
Daerah berpotensi cuaca ekstrem di Jawa Tengah pada Jumat 30 Januari Agus Triyono, tersebar di 18 lokasi.
Sebagian warga Bumiayu memilih mengungsi ke tempat yang lebih aman karena rumah mereka terdampak banjir. Tak hanya itu, ratusan hektare tanaman padi juga rusak.
Sekda Provinsi Jateng turun langsung mengawal proses pencarian pendaki asal Colomadu, Karanganyar, Yazid Ahmad Firdaus (26), yang dilaporkan hilang di Bukit Mongkrang lereng gung Lawu.
Selain hujan ekstrem, wilayah terdampak berada pada Sub DAS Penakir, bagian hulu Sub DAS Gintung, dengan kondisi lereng agak curam hingga sangat curam
Gelombang tinggi berlangsung di perairan Jawa Tengah hingga 4 meter hingga berdampak mengganggu aktivitas pelayaran.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved