Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
MENTERI Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy membagikan 200 paket sembako untuk korban bencana alam di Kabupaten Rote Ndao, Nusa Tenggara Timur (NTT).
"Ini kunjungan saya yang kedua ke Pulau Rote. Sebelumnya saya berkunjung mendampingi Presiden Jokowi saat menjadi Mendikbud. Waktu itu acara peresmian SMPN Rote yang dibangun Kemendikbud," kata Muhadjir di Rote, Rabu (5/5).
Selain membagikan sembako 200 paket, Menko PMK juga membagikan 580 ribu kilogram beras senilai Rp581 juta serta santunan senilai Rp15 juta kepada salah seorang korban bencana alam di daerah itu.
Menko PMK mengajak warga bangkit dan menjadi lebih kuat serta mandiri. Pemerintah, ujar dia, akan terus memantau dan membantu hingga tahap
rehabilitasi dan rekonstruksi.
Sebelum membagikan sembako kepada korban bencana alam di daerah itu, Menko PMK dan rombongan disambut Bupati Paulina Haning Bullu dan warga di Desa Oe Bao, Kecamatan Rote Barat Daya.
Usai membagikan sembako dan bantuan lainnya kepada korban bencana alam, Menko PMK yang berada di daerah itu sekitar satu jam itu bertolak kembali ke Kupang.
Hantaman Siklon Seroja yang disebut Sanggu Anin di Rote itu terjadi pada 3-5 April lalu merusak berbagai fasilitas. Data Pemkab Rote menyebut kerusakan terjadi di 112 desa dan 7 kelurahan termasuk penduduk di Pulau Ndao, Nuse, Nusamanuk, Landu Thie (desa Landu, Kecamatan Rote Barat Daya) dan Pulau Usu.
Rumah rusak berat dan ringan sekitar 1.190 unit, sawah 1.800 hektare, serta 200 perahu rusak dan hilang. Sekitar seribu warga terpaksa harus mengungsi. (Ant/OL-15)
MENTERI Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Pratikno mengatakan, sumber daya manusia (SDM) yang unggul adalah kunci tercapainya target Indonesia Emas 2045.
MENTERI Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK), Pratikno, mengatakan bahwa Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) RI memiliki fleksibilitas dalam membantu masyarakat.
Menko PMK Pratikno sebut Baznas mitra strategis pemerintah. Sinergi zakat dukung kesehatan, pendidikan, dan penanganan bencana.
Pratikno menekankan bahwa kesehatan bukanlah hasil keberuntungan, melainkan buah dari kebiasaan baik yang dijaga setiap hari.
Pratikno menambahkan bahwa tantangan ke depan akan semakin berat dalam menghadapi perkembangan teknologi termasuk bagi dunia pendidikan.
Catur Brata Penyepian Amati Geni, Amati Karya, Amati Lelungan, dan Amati Lelaungan merupakan bentuk pengendalian diri, introspeksi, serta kesadaran terhadap hubungan manusia dengan alam.
Bibit Siklon Tropis 97S yang saat ini terpantau di wilayah utara Australia berpotensi menguat menjadi siklon tropis dalam beberapa hari ke depan.
BMKG sudah menyampaikan bahwa ada beberapa titik di Pulau Jawa yang dibayangi badai siklon yang mengakibatkan cuaca ekstrem.
BMKG El Tari Kupang mengeluarkan peringatan dini terkait potensi cuaca ekstrem di wilayah Nusa Tenggara Timur (NTT) yang diperkirakan berlangsung pada 6-13 Januari 2026.
Sistem siklon tersebut memicu terbentuknya daerah belokan angin, pertemuan massa udara, serta perlambatan kecepatan angin di wilayah NTT.
BMKG mencatat, pada 29 Desember 2025 dini hari, bibit siklon tropis 96S berkembang menjadi Siklon Tropis HAYLEY yang berada di Samudera Hindia.
Siklon tropis baru-baru ini adalah pengingat bahwa Indonesia perlu memastikan ketangguhan infrastruktur, tata ruang, dan protokol tanggap darurat.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved