Headline
Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.
Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.
Kumpulan Berita DPR RI
BADAN Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mengerahkan empat helikopter guna membantu penanganan bencana banjir dan longsor di wilayah Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel).
Helikopter digunakan untuk melakukan pemantauan kondisi banjir dan mensuplai bahan makanan ke daerah yang terisolasi.
"Sejak sepekan terakhir, ada empat helikopter yang beroperasi membantu penanganan bencana banjir dan longsor di Kalsel. Kemarin, Satgas Udara ini membantu pasokan bahan makanan bagi korban banjir yang terisolasi di pegunungan Meratus Kabupaten Hulu Sungai Tengah," tutur Komandan Korem 101 Antasari Brigjen Firmansyah, Minggu (24/1).
Baca juga: Longsor Isolir Sepuluh Desa di Ende
Firmansyah, yang juga menjabat Ketua Harian Satgas Bencana Kalsel, mengatakan meski banjir di bagian hulu sudah surut, banjir kini turun ke wilayah hilir DAS seperti Kabupaten Banjar, Barito Kuala, dan Kota Banjarmasin. Kemungkinan masih ada daerah-daerah lokasi bencana yang sulit dijangkau dan terisolir.
"Kita juga meminta bantuan semua pihak jika ada informasi akurat tentang adanya warga korban bencana yang daerahnya terisolasi, maka satgas udara akan mengerahkan helikopter," ujarnya.
Selain pengerahan helikopter, upaya evakuasi dan distribusi bantuan logistik terus dilakukan tim Satgas Bencana baik pusat maupun daerah.
Wakil Bupati Hulu Sungai Tengah Berry Nahdian Furqan mengatakan meski banjir sudah surut dan aktivitas masyarakat sudah mulai normal, masih ada beberapa lokasi bencana di kawasan pegunungan Meratus yang perlu penanganan segera.
"Beberapa desa terisolasi karena akses jalan terputus akibat longsor. Mereka memerlukan bantuan lewat jalur udara," tuturnya.
Tim SAR gabungan perintah alam bersama TNI, saat ini, tengah berupaya membuka sejumlah akses jalan ke lokasi yang terisolasi menuju permukiman masyarakat lokal dayak Meratus ini.
Sejauh ini, bantuan dari berbagai pihak pemerintah dan swasta terus berdatangan ke Kalsel. Sebelumnya, Pemprov Kalsel juga menerima bantuan logistik dan peralatan untuk pemulihan bencana dari Kasad yang diangkut KRI ADRI-50. (OL-1)
Wakil Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan menyatakan bahwa paparan dan usulan yang disampaikan oleh Anggota DPD RI Muhammad Hidayattollah menjadi catatan dan atensi bagi kementerian.
KEMENTERIAN Lingkungan Hidup akan melakukan audit lingkungan terhadap 182 perusahaan tambang dan sawit yang dinilai menjadi penyebab kerusakan lingkungan dan bencana banjir
PEMERINTAH Provinsi Kalimantan Selatan meningkatkan status kebencanaan menjadi tanggap darurat bencana hidrometeorologi menyusul semakin parahnya kondisi banjir di wilayah tersebut.
BPBD terus menggenjot langkah-langkah strategis untuk meningkatkan mitigasi bencana.
Data Pusdalops BPBD Kalsel mencatat sejumlah wilayah Kalsel saat ini mengalami banjir meliputi Kabupaten Banjar, Balangan dan Hulu Sungai Utara.
(KPK) membeberkan modus dugaan pemerasan terkait operasi tangkap tangan (OTT) yang melibatkan tiga orang jaksa di Kalsel. KPK telah menetapkan tiga tersangka
Update banjir Jakarta Utara hari ini, Sabtu 31 Januari 2026. Kelurahan Marunda dan Kapuk Muara terendam akibat luapan kali dan curah hujan tinggi.
Banjir Jakarta mulai menunjukkan tren surut. BPBD DKI Jakarta mencatat hingga Sabtu pagi masih ada 30 rukun tetangga (RT) di Jakarta Timur, Jakarta Selatan, dan Jakarta Utara yang tergenang.
Update banjir Jakarta pagi ini, Sabtu 31 Januari 2026. BPBD DKI catat 29 RT terendam, Cawang dan Kampung Melayu terparah akibat luapan Ciliwung.
Hujan berintensitas sedang hingga tinggi yang mengguyur Kabupaten Trenggalek, Jawa Timur, memicu banjir dan tanah longsor.
Tasriah 75 tahun, penderita sakit stroke di kampung Dukuh Desa Mulyasari, Pamanukan Subang, harus seger dievakuasi karena ketinggian banjir makin naik.
Umur tanaman padi yang terendam air berkisar 10 hingga 25 hari
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved