Headline

. AS kembali memundurkan waktu pemberlakuan tarif resiprokal menjadi 1 Agustus.

Fokus

Penurunan permukaan tanah di Jakarta terus menjadi ancaman serius.

WNA Slovakia Ditemukan Tak Bernyawa di Sanur Bali

Arnoldus Dhae
20/1/2021 16:10
WNA Slovakia Ditemukan Tak Bernyawa di Sanur Bali
Ilsutrasi(dok.medcom)

WARGA negara asing asal Slovakia bernama Andriana Simoenova, 29, ditemukan tewas di kediamannya di Jl. Pengiasan III No 88 Sanur Kauh, Kecamatan Denpasar Selatan, Kota Denpasar, Rabu (20/1/2021). Jenazah korban ditemukan sekitar pukul 09.30 Wita.

Salah seorang saksi AN yang ditemui di TKP menjelaskan, pagi hari dirinya menghubungi korban melalui handphone namun tidak diangkat. Karena tidak direspon, AN mendatangi alamat korban untuk mengetahui kepastian apa korban dalam keadaan baik-baik atau sedang bermasalah.

"Saya datang untuk memastikan kondisi korban dimana sebelumnnya sempat dihubungi tetapi tidak respon," urainya.

Setibanya di TKP, saksi memanggil-manggil korban dari luar rumah, namun tidak ada jawaban. Karena tidak ada jawaban, AN nekat masuk ke dalam rumah sebab pintu gerbang yang dalam keadaan tertutup namun tidak dikunci.

Setelah gerbang terbuka, AN masuk ke dalam rumah korban dan kembali memanggil-manggi nama korban, namun tetap saja tidak ada jawaban. Saat melintas di depan dapur, dilihat korban terlentang di lantai dengan posisi kepala korban mengarah ke utara. AN menuturkan bahwa sehari sebelumnya, dirinya sempat komunikasi lewat telepon dengan korban. Korban menuturkan jika dirinya telah putus dengan pacarnya asal Raja Ampat Papua. Sejak putus itulah, korban tinggal sendirian di TKP yang sudah ditempatinya selama setahun.

Pada Senin (18/1/2021), sekitar pukul 16.30 Wita, korban datang ke rumah AN di Jl. Gumitir dengan maksud jalan jalan di Pantai Biaung. Saat itulah sempat korban curhat tentang pacarnya itu. Mereka telah berpacaran selama tiga tahun, namun akhir-akhir ini korban sering mendapatkan perlakuan kasar. Akhirnya tiga Minggu lalu, korban putus dengan pacarnya dengan alasan materi dan suka mabuk.

"Korban katakan bahwa pacarnya mau kembali ke Raja Ampat, namun dengan syarat korban harus memberinya uang Rp50 juta. Namun korban tidak sanggup karena korban tidak punya uang," urainya. Ada juga ancaman dari pacarnya untuk membunuh melalui akun Facebook.

Berbekalkan kesaksian AN dan beberapa warga di TKP, polisi langsung bergerak mencari pelaku yang diduga kuat menghabisi wanita asal Slovakia tersebut. Pacar korban tersebut kemudian dibekuk di wilayah Jimbaran Bali dan langsung ditahan petugas. Sementara jenazah korban telah dievakuasi ke rumah sakit untuk menjalani proses otopsi. (OL-13)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Muhamad Fauzi
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik