Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
DEWAN Pimpinan Wilayah Partai NasDem DIY menyerahkan bantuan 300 paket nasi kepada pengungsi Gunung Merapi di Barak Pengungsian Glagaharjo, Cangkringan, Jumat (4/12/2020). Bantuan ini merupakan misi kemanusiaan Partai NasDem dalam rangka memperingati ulang tahun ke-9.
"Kami ingin berbagi sekaligus memberi dukungan moril kepada para pengungsi. Mereka sudah menghuni barak pengungsian hampir sebulan sejak meningkatnya aktivitas Merapi," kata anggota Fraksi Partai NasDem DPRD DIY, Widi Sutikno.
Para pengungsi di Glagaharjo terdiri dari warga kelompok rentan yakni lansia, anak-anak, ibu hamil dan difabel. Para pengungsi ini berasal dari Dusun Kalitengah Lor atau wilayah paling utara beradius kurang dari 5 kilometer.
Pemberian makanan diapresiasi oleh perangkat desa Glagaharjo, Heri Prasetyo. Heri yang turut mendampingi pengurus NasDem di barak pengungsian mengaku senang karena pengungsi dapat menikmati sajian menu berbeda dari dapur umum.
"Saya mewakili pemerintah desa menuturkan banyak terima kasih atas bantuan ini," ucapnya.
Menurut Heri, data jumlah saat ini mencapai 240 orang. Sedangkan orang-orang dewasa sementara menempati rumah-rumah mereka. Para penduduk yang bertahan sesekali datang ke pengungsian untuk menengok keluarganya.
"Mereka yang masih di rumah mereka masing-masing sudah dilatih untuk kondisi darurat, seperti tanggap mendengar suara sirine dan mengetahui jalur evakuasi. Terkadang ketika senggang, mereka turun menengok anak dan keluarganya di barak pengungsian," tutur Heri.
Ketua Panita HUT NasDem DIY, Agus Pratomo menuturkan, bantuan makanan yang disalurkan hari ini (Jumat, 4/12) total sebanyak 700 paket. Bantuan dibagikan
serentak di kota Yogyakarta, Bantul, Kulonprogo dan Gunungkidul. "Khusus di Sleman, dibagikan di barak pengungsian," kata Agus.
Pembagian ini diprioritaskan kepada warag pekerja informal yang pendapatannya terpukul akibat pandemi. Sebagian diantaranya merupakan pelaku UKM, Pedagang, buruh dan kuli bangunan dan penarik becak. Menurut Agus, pembagian bantuan makan sebagai bentuk tanggung jawab moral NasDem mengusung misi kemanusiaan.
"Momentum HUT ke 9, kami tidak merayakan dengan berlebihan. Kami ingin terus berbagi untuk kemanusiaan," tutup Agus. (OL-13)
Untuk meringankan beban para korban banjir di Karawang, Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai NasDem Karawang menyalurkan ratusan paket bantuan
Yang lebih mendesak adalah menyamakan persepsi antara pengusul, BPKH, dan Baleg DPR RI mengenai bentuk dan karakter kelembagaan BPKH ke depan.
ANGGOTA Komisi VI DPR RI dari Fraksi Partai NasDem Asep Wahyuwijaya menilai, inisiatif pemerintah untuk mendirikan BUMN tekstil merupakan langkah yang tepat dan strategis.
Anggota DPR Fraksi NasDem, Rudianto Lallo, menegaskan bahwa Indonesia kini resmi memasuki babak baru dalam sistem hukum pidana.Hal ini ditandai dengan mulai berlakunya KUHAP baru
ANGGOTA Komisi II DPR RI, Cindy Monica, menegaskan akan mengawal kemudahan pengurusan dokumen kependudukan bagi masyarakat terdampak bencana.
Langkah pemerintah untuk menerbitkan Peraturan Pemerintah (PP) guna mengatur penempatan anggota Polri pada jabatan sipil sebagai solusi yang bijak.
Peralatan pemantau aktivitas Gunung Merapi mencatat lonjakan kegempaan selama periode Jumat (9/1) hingga Kamis (15/1), dengan total 1.277 kejadian gempa.
Jarak luncur ke-8 kali awan panas guguran itu maksimum 1.500 meter dari puncak dan mengarah ke barat daya atau mengarah ke hulu Kali Krasak, Bebeng dan Sat/Putih.
BPPTKG Yogyakarta melihat adanya sedikit perubahan morfologi pada kubah barat daya Gunung Merapi, akibat perubahan volume kubah dan aktivitas guguran lava.
BPPTKG Yogyakarta menyatakan luncuran awan panas guguran maupun lava Gunung Merapi, masih dalam jarak aman dari permukiman maupun destinasi wisata di lereng gunung itu.
BADAN Geologi ESDM menyebut dari sekitar 500 gunung api di Indonesia, pertengahan Desember ini sebanyak 3 gunung berstatus siaga, 24 waspada, dan total 127 gunung api berstatus aktif.
"Jadi memang wajar (terjadi guguran) ketika musim hujan di bulan November, Desember (2025), kemudian puncaknya nanti Januari, Februari (2026) itu intensitas guguran akan sedikit meningkat,"
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved