Headline

Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.

RS Penuh, Sejumlah Daerah Siapkan Alternatif Lokasi Karantina

Lilik Darmawan
24/11/2020 12:47
RS Penuh, Sejumlah Daerah Siapkan Alternatif Lokasi Karantina
Covid-19(Ilustrasi)

SEJUMLAH daerah menyiapkan aternatif perawatan untuk mengantisipasi naiknya kasus Covid-19. Di Banyumas, pemkab tengah mencari hotel untuk merawat dan di Purbalingga mempersiapkan eks Gedung SMP Negeri 3 Purbalingga.

Di sisi lain, untuk menekan kasus Covid-19, pemkab terus berusaha mendisiplinkan warga mengikuti protokol kesehatan (prokes). Wakil Bupati Banyumas Sadewo Tri Lastiono mengatakan bahwa naiknya kasus Covid-19 di Banyumas membuat ruang perawatan di RS habis. Sehingga pemkab menyiapkan hotel untuk menjadi lokasi perawatan. 

"Saat sekarang, dinas terkait tengah mendata hotel-hotel mana saja yang dapat dipakai untuk karantina pasien positif Covid-19. Hotelnya harus sesuai dengan standar kesehatan," kata Sadewo pada Selasa (24/11).

Dijelaskan oleh Wakil Bupati, kebutuhan diperkirakan hingga 500 tempat tidur. Saat sekarang ada pertimbangan, nantinya dipusatkan di Kawasan Baturraden saja, supaya akan lebih mudah koordinasi dan kontrolnya. 

"Ruangan hotel sangat dibutuhkan karena ruang di RS semakin berkurang dan nyaris habis. Saat sekarang telah dipakai adalah Balai Diklat Baturraden. Dua tempat lainnya yang telah disiapkan adalah Pondok Slamet dan Wisma Wijayakusuma," ujarnya.

Sementara dari Purbalingga dilaporkan, Pemkab setempat menyiapkan eks Gedung SMP Negeri 3 Purbalingga sebagai tempat karantina. Penyiapan itu dilakukan karena ada peningjkatan kasus Covid-19 di Purbalingga. 

"Pada Senin (23/11) saja, ada tambahan kasus hingga 477 orang positif Covid-19. Oleh karena itu, kami siapkan SMP Negeri 3 Purbalingga untuk ruang isolasi,"jelas Pjs Bupati Purbalingga Sarwa Pramana.

baca juga: Kemenpora Bantu Masker dan Handsanitizer untuk Koni se Kalteng

Menurutnya, ruang isolasi yang telah ada yakni Gedung Korpri, dipastikan tidak akan mencukupi. Sementara di RS sudah tidak mampu menampung. 

"Eks Gedung SMP Negeri 3 telah dibersihkan oleh tim gabungan. Kalau nanti telah siap, maka pasien yang ada di Gedung Korpri dan RS Darurat Gambarsari akan dipindahkan menjadi satu di eks SMP 3 ini," tambahnya. (OL-3)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya