Headline
. AS kembali memundurkan waktu pemberlakuan tarif resiprokal menjadi 1 Agustus.
. AS kembali memundurkan waktu pemberlakuan tarif resiprokal menjadi 1 Agustus.
Penurunan permukaan tanah di Jakarta terus menjadi ancaman serius.
BUS Sriwijaya dengan tujuan Bengkulu-Palembang mengalami kecelakaan dan terjun ke jurang di liku Lematang, Pagaralam, Sumatra Selatan, Selasa (24/12) sekitar pukul 00.30 WIB. Akibatnya 24 penumpang meninggal dunia dan 13 penumpang dirawat di RS Besemah Pagaralam.
Dari hasil olah TKP, polisi menjelaskan dugaan penyebab kecelakaan adalah rem blong. Kapolres Pagaralam AKBP Dolly Gumara melalui Kasat Lantas Iptu Rizky Mozam mengatakan, pihaknya sudah melakukan olah TKP di lokasi kejadian.
"Dugaan sementara kecelakaan ini karena rem blong. Akibatnya bus tidak bisa dikendalikan dan terjun ke jurang di liku Lematang tersebut," kata dia, Selasa (24/12/2019).
Rizky menjelaskan, dalam kejadian tersebut bus Sriwijaya tujuan Bengkulu-Lampung mengalami kecelakaan tunggal.
"Sebelum jatuh ke jurang bus ini terlebih dahulu menabrak tembok penahan Liku Lematang dan jatuh ke bawah aliran Sungai Lematang dengan ketinggian kurang lebih 80 meter," ujarnya.
baca juga: Bus Jatuh ke Jurang, 24 Penumpang Tewas
Saat ini Polres Pagaralam terus melakukan upaya evakuasi korban bersama tim gabungan. Pasalnya masih ada korban yang terjebak di dalam badan bus.
"Saat evakuasi sedikit sulit, karena bus itu masuk ke jurang di aliran Sungai Lematang. Sebagian badan bus berada di aliran sungai, sehingga petugas evakuasi harus menyelam untuk bisa mengambil tubuh korban," tandasnya. (OL-3)
PERDANA Menteri Malaysia Anwar Ibrahim berduka atas tewasnya 15 mahasiwa yang menjadi korban kecelakaan.
Sebanyak 15 orang tewas setelah bus yang membawa mahasiswa bertabrakan dengan kendaraan lain di Malaysia.
Wakil Gubernur DKI Jakarta, Rano Karno, menyerukan evaluasi menyeluruh dan pengawasan ketat terhadap transportasi umum setelah insiden kecelakaan bus JakLingko.
23 tewas dalam dua kecelakaan bus di Sumbar dan Purworejo. Akademisi kritik pemangkasan anggaran keselamatan transportasi.
Jenazah siswi SMA 1 Porong Kabupaten Sidoarjo, korban kecelakaan bus pelajar di tol Pandaan-Malang tiba di rumah duka di Desa Candipari, Kecamatan Porong Kabupaten Sidoarjo.
BUS Brimob yang membawa 32 siswa SMA 1 Porong mengalami kecelakaan bus di Tol Pandaan-Malang pada Sabtu, (1/2) sore. Akibat kejadian tersebut, dua orang meninggal dunia.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved