Headline

PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.

Pemprov DKI Alokasikan Rp5 Triliun untuk Penanganan Banjir dan Sampah

Media Indonesia
28/12/2025 12:05
Pemprov DKI Alokasikan Rp5 Triliun untuk Penanganan Banjir dan Sampah
Sejumlah kendaraan roda dua melintasi banjir rob yang menggenangi Jalan RE Martadinata, Tanjung Priok, Jakarta Utara.(MI/Usman Iskandar)

Pengendalian banjir dan pengelolaan sampah masih menjadi pekerjaan rumah terbesar Jakarta. Hal tersebut tercermin dalam APBD DKI Jakarta 2026 yang mengalokasikan anggaran lebih dari Rp5 triliun untuk dua sektor tersebut.

Kepala BPKD DKI Jakarta Michael Roland memaparkan, untuk urusan pekerjaan umum dan penataan ruang, Pemprov DKI membagi anggaran ke sejumlah pos strategis.

“Dalam urusan pekerjaan umum dan tata ruang, kami membagi menjadi beberapa pos, yaitu pengendalian banjir dengan anggaran Rp3,64 triliun, pengelolaan sampah Rp1,38 triliun, serta pembangunan jembatan dan flyover sebesar Rp289,72 miliar,” ujar Michael dalam keterangannya, hari ini.

Besarnya alokasi tersebut menunjukkan persoalan banjir dan sampah masih menjadi beban struktural Jakarta yang memerlukan penanganan berkelanjutan.

Sebelumnya, Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung menegaskan bahwa APBD 2026 difokuskan untuk menjawab isu-isu strategis perkotaan. “Kami berkomitmen menggunakan anggaran secara optimal agar manfaatnya dapat dirasakan oleh seluruh warga Jakarta,” kata Pramono. (Far/P-1)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Akhmad Mustain
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik