Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung menegaskan pihaknya telah berkoordinasi dengan BPBD DKI, BNPB, dan BMKG terkait langkah mitigasi cuaca ekstrem dilakukan. Ia menyebut seluruh keputusan teknis, termasuk modifikasi cuaca, ditentukan berdasarkan data resmi lembaga terkait.
“Sekarang ini pemerintah Jakarta sudah bekerja sama dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah, Badan Penanggulangan Bencana Pusat, juga dengan BMKG,” kata Pramono di Jakarta Pusat, Kamis (4/12).
Menurut Pramono, hari ini berpotensi terjadi hujan lebat yang dapat memperparah banjir. Adapun puncaknya diperkirakan akan terjadi, Jumat (5/12).
"Kalau nggak ada pengaturan hujan, pasti banjirnya lebih parah,” ujarnya.
Ia menyebut kenaikan rob sudah tampak di sejumlah titik pesisir seperti Muara Angke dan Jalan Martadinata. Ia menegaskan cuaca mendung yang kemudian berubah cerah dengan hujan terbatas merupakan hasil intervensi modifikasi cuaca.
Pemprov, lanjutnya, akan terus melakukan modifikasi cuaca hingga Januari, disertai pengecekan seluruh infrastruktur pengendalian banjir.
“Kami akan melakukan beberapa modifikasi cuaca dan juga penyiapan pompa-pompa yang ada,” ujarnya.
Pramono menjelaskan, saat ini lebih dari 600 pompa disiagakan untuk mengantisipasi genangan dan kenaikan rob.
"Pompa itu yang bergerak kurang lebih 600 lebih yang sedang kita siapkan,” ucap Pramono.
Ia memastikan pompa di kawasan pesisir Jakarta Utara, termasuk Muara Angke, sudah bekerja untuk menahan dampak rob.
"Ketika rob kemarin naik, bisa kelihatan pompa sudah kita siapkan untuk mengatasi itu,” pungkasnya. (Z-10)
Pesisir pantai selatan Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, diwaspadai terjadi potensi banjir rob. Kondisi itu menyusul peringatan dini yang dikeluarkan BMKG.
BMKG memperingatkan potensi cuaca ekstrem di berbagai wilayah Indonesia dalam sepekan ke depan, seiring masih signifikannya pengaruh dinamika atmosfer global.
Stasiun Meteorologi Kelas II El Tari Kupang mengeluarkan peringatan dini cuaca ekstrem yang berpotensi terjadi di wilayah Nusa Tenggara Timur (NTT) selama sepekan ke depan.
Cek prakiraan cuaca Jakarta hari ini 19 Januari 2026. BMKG beri peringatan dini potensi hujan petir dan angin kencang di seluruh wilayah DKI Jakarta.
BMKG tetapkan status SIAGA hujan ekstrem di NTT dan hujan sangat lebat di Jawa pada 19 Januari 2026 akibat Siklon Nokaen dan dua bibit siklon.
BMKG: gelombang tinggi disertai hujan badai masih berlangsung di perairan utara Jawa Tengah hingga Minggu (18/1) ini.
Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung berencana menambah fasilitas olahraga di berbagai ruang terbuka hijau (RTH) di Jakarta.
GUBERNUR DKI Jakarta Pramono Anung menyebut pemerintah provinsi DKI Jakarta bersama Forkopimda siap menyelenggarakan perayaan malam tahun baru 2026 di delapan titik
Besaran UMP itu akan mulai berlaku per 1 Januari 2026. UMP Jakarta 2025 atau sebelumnya sebesar Rp5.396.761 dan ada kenaikan sebesar 6,17 persen atau Rp333.115 dibanding tahun ini.
Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung mengaku, kenaikan nilai Upah Minimum Provinsi (UMP) Provinsi DKI Jakarta yang ia tetapkan tidak berada di luar jalur dari landasan regulasi pemerintah
GUBERNUR DKI Jakarta Pramono Anung memastikan penerapan work from anywhere (WFA) untuk aparatur sipil negara (ASN) DKI Jakarta tidak akan mengganggu pelayanan publik
Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung akan melantik salah satu pejabat Pemprov DKI sebagai Wali Kota Jakarta Barat.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved