Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
POS pengamanan yang dibangun di lokasi Fasilitas Umum (Fasum) Taman Segitiga Blok C-1, RW 09, perumahan Green Garden, Kedoya, Jakarta Barat diklaim dibangun oleh PT. Taman Kedoya Barat selaku pengembang.
Hal tersebut diutarakan Ketua RW 09 Dicky Buyung menanggapi tudingan beberapa warga yang menolak pembangunan pos pengamanan tersebut melalui keterangannya kepada wartawan, Kamis (12/06/2025). Para warga yang menolak antara lain berinisial SH, JB, KW dan TS.
"Mengenai posko keamanan yang ada di Fasum tersebut sudah ada 40 tahun dan dibangun oleh developer," kata Dicky, melalui keterangannya, Jumat (13/6).
Dicky mengklaim kondisi pos pengamanan tersebut sudah tak layak bahkan ambruk. Atas keadaan tersebut, RW 09 melakukan perbaikan terhadap posko keamanan lengkap dengan fasilitas penunjang petugas keamanan.
"Saat ini kita renovasi agak bagus dan lengkap dengan fasilitasnya seperti kamar mandi (toilet), tempat shalat agar nantinya petugas keamanan lebih nyaman dan juga bisa dimanfaatkan bagi pedagang ataupun warga lainnya jika ingin beribadah maupun ke kamar kecil," ujarnya.
Dicky juga mengeklaim renovasi kembali pos keamanan tersebut telah mendapat persetujuan dari warga dan para Ketua RT yang ada di RW 09. Ia menerangkan, keberadaan pos keamanan tersebut merupakan kepentingan masyarakat agar wilayah tetap aman terjaga.
"Pos keamanan ini bukan untuk kepentingan pribadi tetapi kepentingan orang banyak terutama untuk keamanan. Terlebih sebelumnya petugas keamanan tidak memiliki pos," tukasnya.
Pernyataan Ketua RW dibantah oleh penasehat hukum para warga yang menolak. Penasehat hukum warga Renoldy Septian Ruwe memastikan semua pernyataan Dicky tidak dapat menghapus sifat melawan hukum.
"Atau tidak dapat menjadi alasan pembenaran dari tindakannya yang mendirikan bangunan di atas Fasum secara tanpa izin (illegal). Ini dia sudah akui dia yang bangun. Jadi, kedepannya sampai terjadi permasalahan hukum, dia harus siap tanggung jawab," ujar Renoldy.
Renoldy menegaskan bangunan tersebut sudah seharusnya dibongkar. Apalagi sejak tanggal 6 Mei 2025 pada bangunan tersebut sudah dipasang segel dari Dinas Cipta Karya, Tata Ruang dan Pertanahan (Citata) Jakarta Barat.
"Termasuk dari Biro Pemerintahan Provinsi Daerah Khusus Jakarta sendiri sudah perintahkan untuk dikenakan sanksi pembongkaran. Jadi apalagi yang mau ditunggu," tegasnya.
"Pos keamanan di atas Fasum ini mulai dibangun sejak bulan Februari 2025, kami sudah ajukan keberatan dan minta dibongkar sejak bulan Maret 2025 ke semua dinas terkait, namun hingga hari ini pembangunan Pos Keamanan masih tetap berjalan," katanya.
Renoldy mengkritisi sikap Pemprov DKI Jakarta yang belum mengeksekusi bangunan tersebut. Pihaknya melihat adanya pembiaran dan ketidaktegasan dari Pemprov DKI Jakarta, Cq. Walikota Adm Jakarta Barat dan juga dari Dinas Citata Jakarta Barat.
"Tanah Fasum ini milik Pemprov DKI, ada pihak yang mendirikan bangunan tanpa ijin, tapi seolah-olah dibiarkan, kenapa Pemprov DKI tidak berani langsung mengambil langkah tegas? Bisa saja kedepan akan dibangun bangunan lagi di atas Fasum lain yang ada di wilayah RW.09 Kelurahan Kedoya Utara, apakah ini mau dibiarkan?," katanya.
"Jangan sampai terkesan Ketua RW ini kebal hukum karena bisa secara bebas mendirikan bangunan di atas Fasum secara ilegal, seolah-olah lebih berkuasa dari pemilik aset fasum yaitu Pemprov DKI. Bangunan itu harus segera dibongkar," tambahnya.
Sementara Jitraim Taebenu yang juga penasehat hukum dari warga yang menolak, membantah pernyataan Ketua RW yang menyebut pos keamanan yang lama sudah tidak layak dan ambruk.
"Pos Keamanan yang lama baik posisi maupun ukurannya tidak sama dengan Pos keamanan sekarang yang sedang dibangun yang mana dari posisi pos keamanan yang lama letaknya ada di luar dari Fasum. Sedangkan Pos Keamanan yang saat ini dibangun letaknya berada di dalam Fasum," tegas Jitraim.
Secara ukuran kata Jitraim, pos keamanan yang lama ukurannya hanya sekitar 3m x 2.M dan di-samping-nya sudah terdapat tambahan ruangan toilet dan juga cukup memadai untuk tempat istirahat dan ibadah. Sedangkan pos keamanan yang saat ini sedang dibangun ukurannya sangat besar sampai menggunakan hampir setengah dari Fasum berbentuk taman tersebut.
"Jadi alasan bahwa yang dia lakukan adalah renovasi itu tidak benar sama sekali dan hanyalah pembenaran diri. Karena yang sekarang ini yang dibangun adalah Pos Keamanan yang baru di atas Fasum. Kalau dibilang Pos Keamanan tersebut untuk kepentingan warga maka bangunlah Pos Keamanan yang sewajarnya bukan membangun Pos Keamanan yang ukurannya sangat besar layaknya sebuah hunian sampai hampir menggunakan setengah dari Fasum taman itu," bebernya. (M-3)
Renovasi 25 rumah di Purbalingga dan Banjarnegara ini merupakan bagian dari target 350 rumah yang direnovasi sepanjang tahun 2025.
Dokumen basis arsitektur Gedung Negara Grahadi sudah didapatkan pemprov dari arsip perpustakaan Jawa Timur
GRUP Lippo menggelar program renovasi 1.500 rumah desa dimulai dari Kampung Wisata Topeng, Kota Malang, Jawa Timur.
MEMASUKI usia ke-26 tahun, PT Prima Karya Sarana Sejahtera (PKSS) yang memasuki usia ke-26 tahun berkomitmen untuk terus berkontribusi bagi masyarakat dan mitra kerja.
Secara simbolis kegiatan tersebut digelar di SDN Pasir Angin 04, di Kecamatan Megamendung (Puncak), Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Selasa (2/7).
Pasangan pengantin di Jakarta Barat tetap menggelar resepsi pernikahan meski banjir setinggi lutut merendam lokasi acara.
Hingga Minggu sore, 47 rukun tetangga (RT) dan 23 ruas jalan di Jakarta belum terbebas dari genangan akibat hujan deras yang mengguyur sejak Sabtu malam.
ENAM orang diduga melakukan pungutan liar atau pungli ditangkap polisi akibat menutup pintu exit Tol Rawa Buaya, Cengkareng, Jakarta Barat. Mereka merupakan juru parkir.
HUJAN deras yang mengguyur wilayah Jakarta Barat pada Senin (12/1) kemarin menyebabkan banjir di sejumlah titik di Rawa Buaya, khususnya di RW 01 dan RW 02.
Evaluasi ini akan mencakup berbagai aspek teknis, termasuk penentuan jalur lintasan yang boleh dilalui oleh kendaraan berat agar tidak berbenturan dengan jam sibuk masyarakat.
Para pelaku telah diserahkan ke otoritas yang lebih tinggi untuk penyidikan mendalam.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved