Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
KORPS Lalu Lintas (Korlantas) Polri memprediksi puncak arus lalu lintas pada libur panjang Isra Miraj dan tahun baru Imlek 2025 terjadi hari ini, Sabtu (25/1). Sedangkan puncak arus balik diprediksi terjadi pada Rabu (29/1).
"Dari prediksi kita, untuk kepadatan 'arus mudik' katakanlah gitu, itu hari ini, tanggal 25. Kemudian untuk arus balik nanti kita prediksikan tanggal 29," kata Dirgakkum Korlantas Polri Brigjen Slamet Santoso kepada wartawan, Sabtu (25/1).
Slamet menyebut pihaknya menyiapkan skema rekayasa lalu lintas contraflow di ruas Tol Trans Jawa. Contraflow itu bersifat situasional saat masa libur Isra Miraj dan tahun baru Imlek 2025 yang jatuh pada pekan ini.
Hal tersebut diatur secara resmi pada Surat Keputusan Bersama (SKB) Direktur Jenderal Perhubungan Darat, Kakorlantas Polri, dan Direktur Jenderal Bina Marga.
Terkait itu, Slamet mengimbau masyarakat yang hendak berpergian untuk berhati-hati agar mengikuti aturan lalu lintas yang ada. Termasuk, beristirahat ketika lelah berkendara.
"Yang keluar masuk Jakarta baik ke arah timur maupun ke arah barat, imbauannya tetap hati-hati, ikuti aturan lalu lintas yang ada, petugas yang ada," imbau Slamet.
"Di situ kita sudah penempatan SKB tiga menteri, kemudian juga tetap apabila lelah istirahat, karena antisipasi juga cuaca yang tidak menentu. Kadang-kadang terang, kadang-kadang langsung mendung, gelap, hujan," pungkasnya. (J-2)
MENYAMBUT datangnya Tahun Baru Imlek tahun ini, favehotel Hyper Square Bandung menghadirkan pengalaman makan malam spesial atau imlek dinner bertema Ride the Prosperity.
Menyambut perayaan Tahun Baru Imlek 2026, INNSiDE by Melia Yogyakarta menghadirkan promo makan malam spesial bertajuk A Taste of Prosperity.
Penutupan jalan akan difokuskan pada tiga titik utama yang menjadi lokasi pusat kegiatan, yakni Jalan Teh, Jalan Cengkeh, dan Jalan Kunir 2 Dalam.
Para tamu dapat menikmati set menu autentik khas Tiongkok di Tian Jing Lou atau buffet mewah di Damai Restaurant, yang disiapkan oleh tim kuliner InterContinental Bandung Dago Pakar.
SOFITEL Bali Nusa Dua Beach Resort mengajak Anda merayakan Tahun Baru Imlek melalui “Flavours of Prosperity”, sebuah perayaan makan malam yang menyambut hangat tahun kuda.
MENYAMBUT perayaan Imlek yang bertepatan dengan Tahun Shio Kuda Api, Hotel Grand Mercure Jakarta Kemayoran menghadirkan Imlek Dinner & Brunch “All You Can Eat”.
Kepala BPS, Amalia Adininggar Widyasanti, menegaskan bahwa penurunan konsumsi rumah tangga pada triwulan III 2025 disebabkan oleh faktor musiman.
Jasamarga Nusantara Tollroad Regional Division (JNT/Regional Nusantara) mencatat peningkatan volume lalu lintas (lalin) sejumlah ruas tol Regional Nusantara.
PT Kereta Api Indonesia (KAI) mencatat lonjakan penumpang selama libur panjang Maulid Nabi Muhammad SAW.
Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Kamis, 4 September 2025, diprediksi bergerak melemah seiring aksi profit taking.
PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) menjelaskan, sebanyak 17 ribu tiket kereta cepat Whoosh telah terjual menyambut momen libur panjang.
KAI Cirebon telah menyiapkan sebanyak 2.560 tiket tambahan jelang libur panjang akhir pekan.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved