Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
KETUA DPRD DKI Jakarta Prasetyo Edi Marsudi mengusulkan agar nama Mantan Gubernur DKI Jakarta Ali Sadikin diabadikan menjadi nama jalan raya.
Hal itu disampaikan Prasetyo saat memimpin jalannya agenda rapat paripurna istimewa dengan agenda memperingati HUT ke-496 DKI Jakarta di Gedung DPRD DKI Jakarta hari ini.
"Bapak Haji Ali Sadikin adalah tokoh yang sangat berjasa dalam perjuangan Jakarta. Beliau berperan besar dalam memodernisasi Kota Jakarta," kata Pras, sapaan akrabnya, Kamis (22/6).
Baca juga : Jam Operasional PRJ Selama Libur Idul Adha
Ali Sadikin juga sosok yang berhasil menjadikan Jakarta sebagai kota metropolitan. Untuk menghargai jasa-jasa Ali Sadikin, Pras pun meminta agar Pemprov DKI menetapkan Jalan Kebon Sirih di mana lokasi Gedung DPRD DKI Jakarta berdiri diubah namanya menjadi Jalan Ali Sadikin.
Pras mengungkapkan hal ini dapat ditetapkan melalui keputusan gubernur.
Baca juga : HUT Jakarta ke-496 SiCepat Ikut Tebar Voucer Diskon
Selain itu, Pras juga meminta agar gedung Blok G yang merupakan gedung tertinggi di kompleks perkantoran Pemprov DKI di Balai Kota, Jalan Medan Merdeka Selatan No 8, Jakarta Pusat dapat diubah namanya menjadi Graha Ali Sadikin.
"Sejalan dengan itu, kiranya Penjabat Gubernur dapat menetapkan keputusan gubernur untuk mengubah nama Jalan Kebon Sirih yang terletak dari perempatan Jalan Abdul Muis hingga perempatan Tugu Tani menjadi Jalan H. Ali Sadikin," kata politikus PDIP itu. (Z-5)
Anggota DPRD DKI Kevin Wu mendesak percepatan investigasi kebakaran di Teluk Gong yang menewaskan 5 orang.
Sekretaris Komisi E DPRD DKI Jakarta mengusulkan evaluasi hingga pencabutan bansos bagi keluarga pelaku tawuran sebagai langkah tegas menekan aksi kekerasan di Jakarta.
Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta menyetujui Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) tentang Kawasan Tanpa Rokok (KTR) untuk disahkan menjadi perda.
ANGGOTA Panitia Khusus Rancangan Peraturan Daerah Kawasan Tanpa Rokok (Pansus Raperda KTR) DPRD DKI Jakarta, Ali Lubis, mengusulkan agar pengesahan Raperda KTR ditunda.
ANGGOTA Komisi D DPRD DKI Jakarta Ali Lubis menilai, banjir rob kawasan pesisir Jakarta merupakan peringatan serius. Ia meminta Pemprov DKI Jakarta mempercepat penanganan.
BELAJAR dari peristiwa kebakaran Terra Drone, Anggota Komisi D DPRD DKI Jakarta Ali Lubis, meminta agar pengawasan keamanan gedung dan bangunan di Jakarta diperketat.
Di samping nama jalan, DPRD DKI juga menyarankan agar nama Ali Sadikin diabadikan di gedung Blok G Pemprov DKI Jakarta, seperti Graha Ali Sadikin.
SUDAH berkali-kali usulan status pahlawan untuk disandangkan pada Bang Ali kandas hanya karena persyaratan administrasi. Tahun ini DPRD DKI berharap masalah tersebut beres.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved