Headline

Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.

Lebih dari 38 Ribu Anak Usia 6-11 Tahun Telah Divaksinasi di Jakarta 

Selamat Saragih
16/12/2021 20:11
Lebih dari 38 Ribu Anak Usia 6-11 Tahun Telah Divaksinasi di Jakarta 
Presiden Joko Widodo saat meninjau vaksinasi anak di SDN Cideng, Gambir, Jakarta Pusat(Dok. Biro Pers Sekretariat Presiden)

KEPALA Dinas Kesehatan (Dinkes) DKI Jakarta, Widyastuti, mengatakan, pada 14-15 Desember 2021, jumlah anak usia 6-11 tahun sudah divaksinasi Covid-19 di DKI Jakarta mencapai 38.928 orang. 

Sebagai informasi, jumlah anak usia 6-11 tahun yang terdaftar di dalam Data Pokok Pendidikan (Dapodik) sebanyak 1,1 juta anak. 

"Vaksin anak pada 14 Desember hingga 15 Desember 2021, jumlah anak usia 6-11 tahun sudah divaksinasi Covid-19 di Jakarta mencapai 38.928 anak," kata Widyastuti dikutip dari keterangan tertulisnya, di Jakarta, Kamis (16/12). 

Widya menjelaskan, anak yang bisa divaksin Covid-19 di fasilitas kesehatan (Faskes) di DKI Jakarta hanya berdomisili atau bersekolah di Jakarta. 

Untuk pelaksanaan vaksinasi di sekolah dalam wilayah Provinsi DKI Jakarta, sasaran vaksinasi adalah siswa didik yang bersekolah di tempat vaksinasi, baik yang berstatus penduduk DKI Jakarta maupun di luar DKI Jakarta. 

Baca juga : Hari Pertama Vaksinasi Anak Usia 6-11 Tahun di Ibu Kota Lancar

Sedangkan untuk pelaksanaan selain di sekolah, maka sasaran vaksinasi yang dapat menerima layanan vaksinasi bagi anak usia 6-11 tahun di wilayah DKI Jakarta terbatas pada anak yang berstatus penduduk DKI Jakarta yang dibuktikan dengan Kartu Keluarga atau Kartu Identitas Anak (KIA) yang mencantumkan alamat tinggal di wilayah DKI Jakarta. 

Untuk anak yang berstatus bukan penduduk DKI Jakarta dan tidak terdaftar sebagai siswa di satuan Pendidikan di DKI Jakarta, namun bertempat tinggal di DKI Jakarta dibuktikan dengan menunjukkan surat keterangan domisili dari RT sesuai alamat tinggal di wilayah DKI Jakarta dan telah terdaftar di aplikasi data warga. 

Pemprov DKI Targetkan sebanyak 1,1 Juta anak usia 6-11 tahun divaksinasi Covid-19, dengan target 10.000 suntikan per hari. 

Catatan Media Indonesia, di Grogol Petamburan, Jakarta Barat, ditargetkan sebanyak 17.000 anak usia 6-11 tahun divaksinasi Covid-19. 

Sementara untuk wilayah DKI Jakarta sebanyak 43 sekolah menggelar vaksinasi Covid-19 unuk anak usia 6-11 tahun. (OL-7)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Ghani Nurcahyadi
Berita Lainnya