Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
BADAN Amil Zakat Nasional (Baznas) Bazis DKI Jakarta menyerahkan bantuan biaya pendidikan sebesar Rp20.622.000.000 kepada 3.427 mahasiswa.
Bantuan tersebut diserahkan dalam acara Milad ke-53 Baznas Bazis DKI Jakarta di Jakarta International Velodrome, Jakarta Timur, Kamis (9/12).
Wakil Ketua Baznas Bazis DKI Jakarta Saat Suharto Amjad mengatakan pada tahun ini, Baznas Bazis DKI Jakarta juga telah memberangkatkan 12 mahasiswa ke Timur Tengah dengan bantuan beasiswa sebesar Rp12 juta rupiah per tahunnya.
Selain itu, Baznas Bazis DKI Jakarta juga memberikan bantuan penelitian kepada mahasiswa S2 dan S3 dengan jumlah total Rp227 juta, bantuan tebus ijazah sebesar Rp264 juta, dan bantuan tunggakan sekolah sebesar Rp1,5 miliar.
Saat mengatakan Baznas Bazis DKI Jakarta percaya bahwa perubahan suatu masyarakat sangat bergantung pada perubahan mindset dan kepercayaan diri manusianya.
"Oleh karena itu, peran pendidikan memiliki peran yang sangat penting bagi kehidupan suatu masyarakat," kata Saat.
"Program ini memberi kesempatan untuk semua, termasuk yang tidak mampu untuk kuliah". Tambah Saat.
Selain menyerahkan bantuan biaya pendidikan, dalam acara tersebut, Baznas Bazis DKI Jakarta juga menyerahkan hadiah lomba Jakarta Baznas (Bazis) Entrepreneur Empowerment (Jakbee) Pelajar Inspirasi dan Sosial Innovation Award.
Sementara itu, Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengapresiasi program Baznas Bazis DKI Jakarta yang banyak menyentuh generasi muda.
Ia menyampaikan wajah masa depan Jakarta ada pada pemudanya, yang terus belajar dan berkreasi dalam melahirkan inovasi-inovasi baru.
"Kolaborasi Pemprov DKI Jakarta dengan Baznas Bazis DKI Jakarta dalam membangun generasi muda memiliki tujuan agar kualitas sumber daya manusia Jakarta semakin meningkat sehingga bisa bersaing di dunia internasional," kata Riza.
Selanjutnya, Riza berharap kepada para penerima bantuan biaya pendidikan dan peserta lomba untuk terus belajar dan menggali potensi diri sehingga dapat memberikan manfaat kepada yang lain.
"Kalian adalah harapan bangsa, penerus pembangunan peradaban, tidak hanya Indonesia melainkan peradaban dunia. Kepada kalian dititipkan harapan setinggi-tingginya bagi kebermanfaatan sesama manusia," kata Riza.
Selain menyerahkan bantuan pendidikan dan hadiah bagi pemenang lomba, Baznas Bazis DKI Jakarta juga memberikan penghargaan kepada Mantan Gubernur DKI Jakarta Ali Sadikin dan Mantan Sekretaris Daerah DKI Jakarta Saefullah.
Kedua tokoh tersebut dianggap memiliki kontribusi penting dalam perkembangan Baznas Bazis DKI Jakarta.
Berikut Pemenang JakBee Social Innovation Award: Best Early Stage: Tabula, Best Growth Stage: Kepul, Best Impactful: Chipsychips, Most Creative: My Cap, dan Most Potential: Harta Tahta Data.
Pemenang JakBee Pelajar Inspirasi: 1. That's Write - Jakarta Barat, 2. Sisa Benang - Jakarta Timur, dan 3. Wemagu - Jakarta Selatan. (RO/OL-09)
Edufair hadir sebagai wadah silaturahim dengan alumni SMA Muhammadiyah 25 baik yang masih kuliah maupun yang sudah berkarier.
Dosen juga harus mampu merencanakan studi lanjut, termasuk persiapan studi doktoral melalui skema beasiswa BPI dan PDDI.
Presiden Prabowo Subianto mengundang perguruan tinggi terkemuka Inggris untuk menjalin kerja sama dalam pendirian 10 universitas baru di Indonesia.
Beberapa bentuk kegiatan strategis itu mencakup seminar, workshop, dan kelas kolaboratif yang menampilkan praktisi industri dan akademisi kedua institusi.
UNSIA berencana untuk menjadi Google Reference University pertama di Indonesia serta fokus menjadi hub inovasi melalui World University Ranking for Innovation (WURI).
Yayasan Pendidikan Universitas Presiden (YPUP) mendukung penuh atas pendirian ICPI-PU di lingkungan President University.
Dinara saat ini berada di Amerika Serikat sebagai penerima beasiswa penuh (full scholarship) dari Kedutaan Besar AS melalui program pertukaran pelajar.
PT Bank KEB Hana Indonesia (Hana Bank) menyalurkan beasiswa senilai Rp100 juta kepada Jakarta Indonesia Korean School (JIKS).
Program beasiswa "Glow and Lovely Bintang Beasiswa" telah berjalan selama sembilan tahun, menerima lebih dari 18.000 aplikasi pada tahun ini.
Beasiswa tersebut diberikan kepada sejumlah anak anggota yang memenuhi kriteria, dari sisi prestasi akademik.
KETUA Asosiasi Jaringan Beasiswa Indonesia, Rina Fatimah, menyebut pihaknya berkomitmen memperluas akses informasi beasiswa kepada masyarakat Indonesia.
Peresmian PMB tahun ini mengusung semangat membuka akses pendidikan berkualitas bagi generasi muda Indonesia.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved