Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
DI tengah kian melandainya kasus Covid-19, perekonomian kian menggeliat. Salah satu parameter yang nampak adalah nilai ekspor yang terus meningkat.
Hal ini dikatakan Hj. Diana Dewi Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia Provinsi DKI Jakarta pada Pelepasan Ekspor Produk Halal Menuju Pasar Global dengan aplikasi Goorita, yang diadakan di Ware House UNEX di Bandara Soekarno Hatta (CGK) Jakarta, Senin (4/10/2021).
"Ekspor pada yoy (year on year) ekspor di bulan Agustus meningkat sebesar 10,9%," jelas Diana.
Diana menambahkan, kondisi unggulan yang menyebabkan naiknya nilai ekspor adalah adanya peningkatan perdagangan global dan terkendalanya beberapa pemasok dalam memenuhi permintaan barang dagangannya.
"Kondisi seperti ini memberi keuntungan tersendiri bagi Indonesia, di mana produk-produk ekspor kian laris di pasar global," tuturnya.
Lebih jauh Diana menerangkan, ada tiga komoditas utama yang nilai ekspornya naik hingga 80% yaitu, komoditas pada kategori lemak dan minyak hewan/nabati, beberapa produk kimia, dan pakaian jadi.
"Tren ini menurut saya dapat menjadi titik tolak perkembangan ekspor Indonesia," tukasnya.
Dikatakannya, melalui aplikasi Goorita, maka akan semakin banyak produk-produk, termasuk UMKM yang masuk pasar global.
"Kehadiran Goorita tentu diharapkan dapat membantu UMKM di Tanah Air agar dapat go international," seru Diana.
Saat ini, jumlah UMKM mencapai 90% dari total pelaku usaha di Indonesia. "Kondisi ini harus bisa terus dikembangkan dengan meningkatkan peran pemerintah dalam lebih mendorong dunia usaha meningkatkan komoditas berorientasi ekspor," tambah Diana.
Menurutnya, bila ini dapat terjadi, maka akan menjadi salah satu pemicu percepatan perbaikan ekonomi.
Pelepasan ekspor produk halal menuju pasar global yang ditandai dengan pemecahan kendi tersebut juga dihadiri Yuwono Wicaksono Founder Goorita dan Lukmanul Hakim Staf Khusus Wakil Presiden Bidang Ekonomi dan Keuangan. (RO/OL-09)
Menlu RI Sugiono menegaskan komitmen Indonesia-Turki memperkuat kerja sama industri, produk halal, dan pertanian saat bertemu Presiden Erdogan di Istanbul.
Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) mempertegas komitmennya dalam mendukung daya saing pelaku usaha kecil dan menengah (UMKM) sektor perikanan melalui penguatan ekosistem halal.
Tujuan utama dari kesepakatan ini adalah membangun sinergi yang kuat, harmonisasi program, dan kolaborasi yang efektif dalam melaksanakan sosialisasi, edukasi, dan promosi bidang JPH.
Di tengah meningkatnya kesadaran masyarakat terhadap produk halal, kehalalan kini tak lagi sekadar syarat, melainkan menjadi simbol kualitas, keamanan, dan tanggung jawab moral.
produk-produk halal memiliki potensi besar untuk memperluas akses pasar sekaligus meningkatkan daya saing produk Indonesia di kancah global.
Ia menjelaskan, secara global, halal sudah menarik bukan di negara muslim saja, tapi sudah menyasar ke negara non muslim seperti Tiongkok, Jepang, Rusia bahkan negara-negara Eropa
PERWAKILAN Aliansi Ekonom Indonesia (AEI) sekaligus Secretary General of the International Economic Association Lili Yan Ing menegaskan target pertumbuhan ekonomi 2026 di angka 5,4% tidak bisa hanya mengandalkan konsumsi masyarakat.
Keberhasilan program MBG sangat ditentukan sinergi lintas sektor, mulai dari pemerintah, dunia usaha, legislatif, hingga akademisi.
KAMAR Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia menilai aturan pengupahan berpotensi memberikan tekanan terhadap pertumbuhan sektor industri manufaktur.
Mukota bukan sekadar agenda organisasi, melainkan ruang strategis untuk menyiapkan kepemimpinan dunia usaha yang visioner dan relevan dengan tantangan global.
Kampus didorong untuk menggeser orientasi dari sekadar mencetak pencari kerja menjadi pencipta lapangan kerja.
Kadin Kota Tasikmalaya berkomitmen mengambil peran aktif sebagai fasilitator antara pelaku usaha, pemerintah daerah, dan mitra nasional
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved