Headline

. AS kembali memundurkan waktu pemberlakuan tarif resiprokal menjadi 1 Agustus.

Fokus

Penurunan permukaan tanah di Jakarta terus menjadi ancaman serius.

Wakil Jaksa Agung Wafat akibat Kecelakaan di Tol Jagorawi

Candra Yuri Nuralam
04/4/2020 16:45
Wakil Jaksa Agung Wafat akibat Kecelakaan di Tol Jagorawi
WAKIL Jaksa Agung Arminsyah(Antara)

WAKIL Jaksa Agung Arminsyah tewas akibat kecelakaan di Tol Jagorawi kilometer 13 B arah Jakarta, Sabtu 4 April. Kecelakaan itu terjadi sekitar pukul 14.25 WIB.

"Iya benar, di Tol Jagorawi kilometer 13 B sekitar pukul 14.25 WIB," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus di Jakarta, Sabtu (4/4).

Baca juga: Anies Serukam Warga Jakarta Gunakan Masker saat di Luar Rumah

Yusri mengatakan kecelakaan ini terjadi karena adanya kendaraan yang datang dari arah selatan mengarah Jakarta di jalur 4 menabrak pembatas media tengah dan kemudian terbakar.

Baca juga: Imbas Covid-19, 16 Ribu Lebih Pekerja di Jakarta Kena PHK

Yusri tidak merinci apa kronologis kejadian tersebut. Dua orang menjadi korban dari insiden tersebut.

"Satu meninggal dunia dan langsung dibawa ke Rumah Sakit Kramat Jati, dan yang satunya dilarikan ke Rumah Sakit Bina Husada," ujar Yusri. (X-15)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Henri Siagian
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik