Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
DUTA Besar Amerika Serikat untuk Israel, Mike Huckabee, meminta Israel bertanggung jawab karena telah menyerang sebuah gereja bersejarah di wilayah Taybeh, timur laut Ramallah, wilayah Tepi Barat bagian tengah, Palestina.
“Menodai gereja, masjid, atau sinagoga adalah kejahatan terhadap kemanusiaan dan terhadap Tuhan,” tulis Huckabee dalam pernyataannya di akun X.
“Ketika warga negara Amerika--Yahudi, Muslim, atau Kristen--diteror atau menjadi korban kejahatan, saya akan menuntut agar para pelaku bertanggung jawab dan diberi sanksi nyata.”
Ia mengatakan itu seusai mengunjungi Taybeh, Sabtu (19/7), beberapa hari setelah sebuah gereja bersejarah di wilayah tersebut, Gereja Al-Khadr, diserang dan dirusak oleh pemukim ilegal Israel.
Taybeh, yang merupakan tempat tinggal banyak warga negara Amerika, mengalami peningkatan kekerasan oleh pemukim dalam beberapa pekan terakhir.
Menurut laporan setempat, para pemukim ilegal Israel menyerbu area sekitar gereja yang telah berusia berabad-abad itu pekan lalu, membakar bagian sekitarnya, serta membawa hewan ternak ke dalam kompleks gereja.
Serangan pemukim ilegal juga menyasar komunitas Badui di wilayah sekitar, sebagai bagian dari eskalasi kekerasan yang lebih luas di seluruh Tepi Barat. (Ant/I-1)
Pasukan Israel mulai merobohkan markas besar UNRWA di Yerusalem Timur. PBB menyebutnya sebagai pelanggaran hukum internasional yang belum pernah terjadi sebelumnya.
ORGANISASI nonpemerintah hak asasi manusia Arab mengajukan permohonan agar Inggris menjatuhkan sanksi terhadap Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu.
SETIDAKNYA 84 tahanan Palestina meninggal di penjara-penjara Israel sejak Oktober 2023 setelah mengalami penyiksaan sistematis.
EMIRAT Arab menjadi salah satu negara pertama yang secara terbuka berkomitmen pada Dewan Perdamaian Presiden Donald Trump pada Selasa (20/1).
ISRAEL memindahkan blok-blok yang seharusnya menandai garis kendali pascagencatan senjata lebih jauh ke dalam Jalur Gaza. Ini menimbulkan kebingungan di kalangan Palestina.
PARA pemimpin Kristen senior di Jerusalem, Palestina, memperingatkan campur tangan pihak luar yang mengancam masa depan Kekristenan di Tanah Suci, khususnya Zionisme Kristen.
Presiden Prancis Emmanuel Macron resmi menolak undangan Donald Trump untuk bergabung dalam Dewan Perdamaian Gaza. Apa alasan di baliknya?
PERDANA Menteri Israel Benjamin Netanyahu keberatan terhadap susunan panel penasihat Gaza yang baru dibentuk oleh Presiden Amerika Serikat Donald Trump.
PRESIDEN Amerika Serikat Donald Trump menunjuk mantan Perdana Menteri Inggris Tony Blair untuk memegang peran penting dalam penataan Gaza pascaperang.
Menlu Sugiono dan Menhan Sjafrie bertemu Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan di Istanbul, membahas situasi Gaza dan rencana Pasukan Stabilisasi Internasional.
Rencana Trump tentang Gaza menyerukan tata kelola internasional sementara atas wilayah kantong Palestina dan pembentukan dewan perdamaian yang diketuai oleh dirinya.
Paus Leo XIV menyoroti memburuknya krisis kemanusiaan di Jalur Gaza dalam pidato Natalnya dan menegaskan solusi dua negara sebagai jalan damai Palestina-srael.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved