Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
PRESIDEN Iran, Masoud Pezeshkian, menegaskan bahwa solidaritas dan kekompakan di antara negara-negara Muslim dapat menjadi penghalang bagi apa yang ia sebut sebagai "rencana jahat rezim Israel", yang menurutnya sejak awal berdiri sudah identik dengan kekerasan dan kejahatan.
Dalam percakapan via telepon dengan Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan pada Sabtu (14/6) malam, Pezeshkian mengungkapkan rasa terima kasih atas dukungan serta solidaritas yang ditunjukkan Erdogan kepada rakyat Iran.
Pezeshkian menyatakan bahwa Israel kembali menunjukkan ketidakpeduliannya terhadap hak asasi manusia maupun hukum internasional. “Mereka membunuh warga sipil, ilmuwan, pejabat, dan personel militer kapan pun ada kesempatan,” tegasnya.
Ia juga menyebut bahwa serangan terbaru yang dilancarkan Israel terhadap Iran dilakukan dengan maksud untuk menggagalkan jalannya perundingan nuklir yang tengah berlangsung antara Teheran dan Washington.
“Republik Islam Iran selalu mengedepankan perdamaian dan dialog,” ujar Pezeshkian. Ia menambahkan bahwa pemerintahannya berkomitmen untuk memperkuat kerja sama dengan negara-negara tetangga dan komunitas Muslim global.
Lebih lanjut, Pezeshkian menuding Israel sebagai pihak yang berusaha mengacaukan inisiatif tersebut, termasuk dengan membunuh tokoh Hamas, Ismail Haniyeh, saat sedang berada di Teheran sebagai tamu resmi. “Namun sejak awal, rezim ini berusaha menggagalkan upaya kami, termasuk dengan membunuh syahid (Ismail) Haniyeh saat dia menjadi tamu resmi kami,” katanya.
Ia juga menggarisbawahi pentingnya kolaborasi di antara negara-negara Islam untuk menghadapi agresi Israel. “Negara-negara Islam harus memperkuat kemampuan pertahanan dan bekerja sama untuk menjaga perdamaian dan pembangunan di kawasan,” lanjutnya.
Di sisi lain, Erdogan mengutuk keras serangan yang dilakukan Israel dan menyampaikan simpati kepada para korban dari Iran. Ia menyebut Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu tengah mencoba menciptakan ketegangan baru di kawasan.
Menurutnya, salah satu tujuan dari serangan itu adalah untuk mengalihkan perhatian publik dari kekejaman yang sedang berlangsung di Gaza.
Erdogan juga menegaskan kembali bahwa Turki mendukung penyelesaian permasalahan nuklir Iran melalui jalur diplomatik. (Ant/I-3)
ISRAEL memindahkan blok-blok yang seharusnya menandai garis kendali pascagencatan senjata lebih jauh ke dalam Jalur Gaza. Ini menimbulkan kebingungan di kalangan Palestina.
PARA pemimpin Kristen senior di Jerusalem, Palestina, memperingatkan campur tangan pihak luar yang mengancam masa depan Kekristenan di Tanah Suci, khususnya Zionisme Kristen.
PARA penasihat Presiden AS tidak sabar menghadapi keberatan Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu saat mereka terus mendorong fase kedua dari rencana perdamaian Gaza.
DEWAN Perdamaian Presiden Amerika Serikat Donald Trump menyebut dirinya sebagai badan penjaga perdamaian internasional baru dan keanggotaan tetap tidak akan murah.
PEMERINTAHAN AS meminta negara-negara yang menginginkan tempat tetap di Dewan Perdamaian Gaza untuk menyumbang setidaknya US$1 miliar atau sekitar Rp17 triliun.
PRESIDEN Amerika Serikat (AS) Donald Trump mengatakan pada Rabu (14/1) bahwa ia diberi tahu bahwa pembunuhan para demonstran di Iran telah dihentikan.
PRESIDEN Iran Masoud Pezeshkian dalam pertemuan dengan Presiden Rusia Vladimir Putin memuji model kerja sama yang berhasil antara kedua negara di bidang pertanian.
KELAS menengah Iran, yang selama puluhan tahun menjadi penopang moderasi politik, stabilitas ekonomi, dan basis gerakan reformasi, kini mengalami penyusutan drastis.
Umat Islam harus bertindak sebagai satu tangan untuk melindungi hak-hak mereka dan menghentikan kejahatan yang terus terjadi.
Presiden Iran Masoud Pezeshkian dilaporkan mengalami luka ringan saat serangan udara Israel, 16 Juni lalu.
PRESIDEN Iran Masoud Pezeshkian mengeklaim bahwa Israel mencoba membunuhnya dalam serangan udara yang terjadi kurang dari sebulan lalu.
PRESIDEN Iran Masoud Pezeshkian mengeklaim bahwa Israel berusaha membunuhnya dengan menyerang wilayah tempat ia sedang mengadakan pertemuan.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved