Headline
Senjata ketiga pemerataan kesejahteraan diluncurkan.
Tarif impor 19% membuat harga barang Indonesia jadi lebih mahal di AS.
ELON Musk tampaknya menghapus beberapa unggahan di platform X, yang berkaitan dengan perseteruan besar-besaran antara dirinya dan Presiden Donald Trump.
Unggahan yang dihapus tersebut termasuk tuduhan Musk bahwa Trump tercantum dalam “dokumen Epstein,” pengingatnya kepada publik untuk “menandai unggahan ini untuk masa depan,” sarannya agar Trump dimakzulkan dan digantikan Wakil Presiden JD Vance, tuduhan Trump berbohong soal alasan Musk menentang RUU kebijakan Trump, serta ancamannya untuk segera menghentikan operasional pesawat luar angkasa SpaceX Dragon.
CNN melaporkan kronologi unggahan Musk di X sepanjang Rabu dan Kamis, yang dimulai dengan pernyataannya bahwa RUU “satu besar dan indah” milik Trump adalah “kekejian yang menjijikkan.” Meski unggahan tersebut masih dapat dilihat di situs CNN, di platform X kini muncul pesan kesalahan saat mencoba mengaksesnya.
Namun, tidak semua unggahan Musk dihapus. Sejauh ini, unggahan-unggahan yang menunjukkan penolakannya terhadap RUU kebijakan Trump masih tersedia. Musk tidak menghapus unggahan di mana ia menyatakan Trump tidak akan memenangkan pemilu tanpa dukungannya. Ia juga tidak menghapus unggahan yang berargumen bahwa tarif perdagangan yang diberlakukan Trump akan menyebabkan resesi pada paruh kedua tahun ini.
Unggahan ini dari hari Rabu juga masih ada: "Maaf, tapi saya tidak tahan lagi. RUU pengeluaran Kongres yang sangat besar, keterlaluan, dan penuh pemborosan ini adalah kekejian yang menjijikkan. Malu pada kalian yang memilih mendukungnya: kalian tahu kalian salah. Kalian tahu itu.” (CNN/Z-2)
PARA pakar hukum pemilu di Amerika Serikat (AS) meragukan ide miliarder Elon Musk perihal pembentukan Partai Amerika.
Donald Trump menegaskan bahwa anggota Partai Republik yang menolak mendukung rancangan undang-undang perpajakan dan pengeluaran besar-besaran akan menghadapi konsekuensi politik.
PRESIDEN Amerika Serikat (AS) Donald Trump kembali melontarkan kritik tajam terhadap Elon Musk pada Selasa (1/7).
Elon Musk menelepon Presiden Donald Trump setelah ketegangan keduanya. Ia menyesali beberapa unggahan di media sosialnya.
Rusia menyatakan siap memberikan suaka politik kepada Elon Musk di tengah ketegangan dengan Donald Trump.
Perseteruan Donald Trump dan Elon Musk memperparah ketidakpastian masa depan NASA.
Pentagon tanda tangani kontrak senilai US$200 juta dengan xAI milik Elon Musk.
xAI menyampaikan permintaan maaf resmi setelah Grok memuji Adolf Hitler dan komentar antisemitisme.
Chatbot Grok kembali menuai kontroversi setelah memuji Adolf Hitler dan menyampaikan komentar antisemitik di platform X.
Elon Musk menyuruh analis pasar Dan Ives untuk 'diam saja' di X usai kritik tajam terkait aktivitas politik CEO Tesla itu.
PRESIDEN Amerika Serikat (AS) Donald Trump secara terbuka mengkritik mantan sekutunya, Elon Musk atas rencana pendirian partai politik baru oleh miliarder tersebut, America Party.
PRESIDEN Amerika Serikat (AS) Donald Trump kembali menyindir Elon Musk terkait pengumuman pembentukan partai politik baru oleh sang miliarder teknologi, America Party.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved