Headline
Pemerintah merevisi berbagai aturan untuk mempermudah investasi.
Hingga April 2024, total kewajiban pemerintah tercatat mencapai Rp10.269 triliun.
TOPAN Yagi menerjang daratan Vietnam utara, Sabtu (7/9) sore, menyebabkan kematian empat orang dan melukai 78 orang lainnya, kata Kementerian Pertanian dan Pembangunan Pedesaan.
Korban tewas termasuk tiga orang dari provinsi pesisir Quang Ninh, dan satu orang dari provinsi utara Hai Duong. Di antara yang terluka, 58 orang berasal dari Quang Ninh dan 20 orang dari kota pelabuhan Hai Phong.
Hingga Sabtu malam, enam orang dan satu kapal di Quang Ninh dilaporkan hilang. Empat belas kapal, termasuk 13 kapal penangkap ikan tanpa awak dan satu kapal wisata tanpa awak, tenggelam diterjang gelombang besar dan angin kencang.
Baca juga : BMKG: IKN Punya Potensi Banjir dan Tanah Longsor yang Tinggi
Selama jumpa pers pemerintah pada Sabtu sore, Kepala Departemen Pengelolaan Tanggul dan Pengendalian Bencana Alam Pham Duc Luan mengatakan Topan Yagi adalah badai terkuat yang melanda wilayah utara dalam 30 tahun terakhir.
“Sejauh ini, hampir 53.000 penduduk di daerah rawan, khususnya mereka yang tinggal di rumah-rumah rapuh dan darurat di dekat zona akuakultur, telah dievakuasi ke lokasi yang lebih aman,” katanya seperti dilaporkan Xinhua.
Banjir bandang dan tanah longsor masih menjadi risiko yang signifikan di beberapa daerah di utara, termasuk Quang Ninh, Hai Phong, Lang Son, Thai Nguyen, Cao Bang, dan Ha Giang.
Bencana alam, terutama badai, tanah longsor, dan banjir, telah menyebabkan 111 orang meninggal dan hilang di Vietnam sejak awal tahun ini hingga 5 Agustus, jumlah tertinggi yang dilaporkan untuk periode yang sama dalam lima tahun, menurut Komite Pengarah Nasional untuk Pencegahan dan Pengendalian Bencana Alam. (Xinhua/B-3)
Tingginya curah hujan mengakibatkan debit air Sungai Ciwalen meluap. Kondisi itu mengakibatkan pondasi Jembatan Cibogo tergerus hingga akhirnya roboh
Rata-rata kerusakan terjadi pada bagian atap rumah karena terbawa angin kencang saat hujan deras melanda.
Kerusakan pada bagian atap terjadi di Pasar Hanggar Cokelat dan Pasar Rakyat Jabar Juara.
Persiapan sudah dilakukan, terutama melengkapi semua peralatan guna mempercepat evakuasi di titik lokasi bencana,
BMKG memperkirakan musim hujan datang merata di Garut pada akhir November.
Harus segera disiapkan langkah-langkah antisipatif demi meningkatkan kewaspadaan dalam menghadapi ancaman potensi berbagai jenis bencana.
Hujan dengan intensitas sedang hingga lebat juga menyebabkan kejadian longsor di Desa/Kecamatan Subang
BADAN Meteorologi Klimatologi dan Geosofika (BMKG) memprakirakan hujan akan terjadi di sejumlah daerah di Jawa Barat (Jabar) dalam sepekan ke depan.
Tanah longsor terjadi di Dusun Pahing, Desa Pamulihan, Kecamatan Subang, Selasa (14/11) dinihari.
Tanah longsor di wilayah itu dipicu tingginya intensitas curah hujan sejak Selasa (14/11) petang. Hujan berlangsung lama.
Sebuah tebing setinggi 70 meter longsor dan menimbun dua rumah.
Kabupaten Tasikmalaya berada di peringkat kedua kerawanan bencana terbanyak di Jawa Barat.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved