Headline
BEI sempat hentikan sementara perdagangan karena IHSG terkoreksi 8%.
BEI sempat hentikan sementara perdagangan karena IHSG terkoreksi 8%.
Kumpulan Berita DPR RI
NEGARA-NEGARA anggota Uni Eropa didesak untuk mewajibkan tes covid-19 bagi pelancong asal Tiongkok. Hal itu diputuskan dalam pertemuan pakar Uni Eropa, Rabu (4/1).
Pertemuan itu juga merekomendasikan agar pelancong dari dan ke Tiongkok menggunakan masker, pemerintah negara Uni Eropa menggelar tes acak saat kedatangan pesawat dari Tiongkok, dan menguji limbah pesawat yang datang dari 'Negeri Tirai Bambu' itu.
Pertemuan pada Rabu (4/1) itu digelar untuk menyelaraskan tanggapan Uni Eropa terhadap lonjakan kunjungan dari Tiongkok setelah Beijing mencabut kebijakan zero-covid-19 yang telah diberlakukan dengan ketat selama tiga tahun yang menyebabkan lonjakan kasus virus korona di negara itu.
Baca juga: Jepang Perketat Syarat Perjalanan untuk Turis Tiongkok
Pertemuan itu molor beberapa jam dari rencana awal dengan Swedia, yang memimpin pertemuan itu, mengatakan hal itu karena adanya perbedaan pendangan di antara ke-27 negara anggota Uni Eropa.
Pada akhirnya, negara-negara Uni Eropa menyepakati langkah pencegahan karena khawatir kedatangan yang tidak terkendali dari Tiongkok akan membawa varian atau subvarian baru virus korona ke Eropa.
Negara-Negara Uni Eropa juga mengungkapkan kekhawatiran mereka bahwa data covid-19 Tiongkok tidak memadai, hal yang juga telah dilontarkan oleh Organisasi Kesehatan Dunia (WHO). (AFP/OL-1)
PM Kanada Mark Carney membantah klaim Gedung Putih bahwa dirinya menarik kembali kritik terhadap Trump. Simak polemik tarif 100% dan perdagangan dengan Tiongkok.
Skandal besar guncang Tiongkok. Jenderal Zhang Youxia diduga bocorkan rahasia nuklir ke AS dan terlibat korupsi.
Ketegangan AS-Kanada memuncak. Donald Trump mengancam tarif impor 100% setelah PM Carney menyepakati kemitraan strategis dengan Tiongkok.
Peneliti Tiongkok melalui misi Chang’e 6 mengungkap mengapa sisi jauh Bulan berbeda dengan sisi dekat. Temuan isotop kalium berikan bukti hantaman purba.
Tiongkok membidik target ekonomi 4,5-5% pada 2026. Fokus beralih ke kualitas pertumbuhan dan stabilitas domestik guna menghindari stagnasi jangka panjang ala Jepang.
MEMASUKI awal 2026, dunia dikejutkan oleh tindakan unilateral Amerika Serikat yang sangat drastis di kawasan Karibia.
Vaksin penguat atau booster Covid-19 masih diperlukan karena virus dapat bertahan selama 50-100 tahun dalam tubuh hewan.
ORGANISASI Kesehatan Dunia (WHO) baru-baru ini mencatatkan jumlah kasus covid-19 secara global mengalami peningkatan 52% dari periode 20 November hingga 17 Desember 2023.
PJ Bupati Majalengka Dedi Supandi meminta masyarakat untuk mewaspadai penyebaran Covid-19. Pengetatan protokol kesehatan (prokes) menjadi keharusan.
PEMERINTAH Palu, Sulawesi Tengah, mengimbau warga tetap waspada dan selalu disiplin menerapkan protokol kesehatan menyusul dua kasus positif covid-19 ditemukan di kota itu.
ORGANISASI Kesehatan Dunia (WHO) mengklasifikasikan jenis virus covid-19 varian JN.1 sebagai VOI atau 'varian yang menarik'.
DINAS Kesehatan (Dinkes) Batam mengonfirmasi bahwa telah terdapat 9 kasus baru terpapar Covid-19 di kota tersebut,
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved