Headline
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Kumpulan Berita DPR RI
DEMONSTRAN di Libanon, Sabtu (8/8), menyerbu sejumlah gedung kementerian dalam rangkaian aksi terkoordinasi setelah ledakan yang dituding terjadi karena ketelodoran pemerintah memicu kemarahan warga.
Sabtu (8/8) diawali dengan upacara pemakaman bagi sekitar 158 korban ledakan besar pada Selasa (4/8). Namun, kemarahan warga berpuncak pada demonstrasi antipemerintah.
Saat pasukan keamanan fokus menjaga aksi demonstrasi di Alun-Alun Martir, sebuah kelompok yang dipimpin seorang pensiunan militer berhasil menyusup ke Kementerian Luar Negeri dan menyatakan bangunan itu sebagai markas revolusi.
Baca juga: Macron Usulkan Investigasi Internasional
Aksi itu menandai perkembangan baru dari strategi kelompok demonstran yang sebelumnya bak kehabisan bensin namun kembali menyeruak pascaledakan di Beirut.
Namun, aksi pendudukan kantor Kementerian Luar Negeri itu hanya berlangsung selama kurang dari tiga jam.
Militer Libanon yang menggunakan peluru karet dan gas air mata berhasil mengusir sekitar 200 demonstran yang membakar gambar Presiden Michel Aoun di gedung tersebut.
"Kami kini berperang dengan pemerintah," ujar aktivis Hayat Nazer di tengah asap gas air mata. "Ini perang!"
Kelompok demonstran lainnya menyerbu Kementerian Keuangan, Asosiasi Bank Libanon, dan Kementerian Energi sebelum diusir militer.
Kementerian energi menjadi salah satu sasaran demonstran setelah selama beberapa bulan terakhir terjadi pemadaman listrik karena secara de facto pemerintah Libanon telah bangkrut.
"Mereka berkuasa di Libanon selama 30 tahun, kini Libanon menjadi milik kami," seru seorang demonstran. (AFP/OL-1)
AMERIKA Serikat menetapkan organisasi Ikhwanul Muslimin di Mesir, Libanon, dan Yordania sebagai kelompok teroris. Maklum, organisasi itu sudah lama menjadi musuh Israel.
Militer Israel mengklaim serangannya menewaskan tiga anggota Hizbullah.
Presiden Libanon Joseph Aoun menegaskan komitmen pemerintah untuk mengutamakan perdamaian sekaligus menata ulang keamanan domestik.
Militer Israel kembali melancarkan serangan udara di Libanon selatan kurang dari sehari setelah pembicaraan langsung pertama.
Pertemuan yang berlangsung di markas UNIFIL menjadi babak baru dari mekanisme pemantauan gencatan senjata setahun terakhir di tengah perang Israel-Hizbullah.
PAUS Leo XIV menyerukan diakhiri perang antara Israel dan Hizbullah di Libanon, kemarin.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved