Headline
BEI sempat hentikan sementara perdagangan karena IHSG terkoreksi 8%.
BEI sempat hentikan sementara perdagangan karena IHSG terkoreksi 8%.
Kumpulan Berita DPR RI
KEPOLISIAN Kamboja telah menginterogasi sekitar 20 saksi guna mencari seorang perempuan Inggris berusia 21 tahun yang hilang sejak pekan lalu, kata pihak aparat keamanan Selasa (29/10).
Dari puluhan saksi yang diperiksa, kepolisian menyampaikan belum ada saksi yang ditahan, dan di sisi lain, kakak dari perempuan Inggris itu mendesak aparat untuk menempuh cara lain guna menemukan saudarinya.
Para penyelam, regu pencari, dan drone milik kepolisian telah dikerahkan untuk mencari Amelia Bambridge, warga Inggris yang terakhir kali terlihat menghadiri pesta di pantai Pulau Koh Rong. Lokasi itu merupakan salah satu destinasi populer untuk wisatawan.
Pagi hari setelah itu, sebuah tas berisi jam dan gawai milik Bambridge ditemukan di batu-batu di tepi pantai. Dari gawainya itu, Bambrige terakhir kali mengunggah gambar ke dunia maya pada pukul 3.23 waktu setempat. Sejak saat itu, keberadaan Bambridge tidak diketahui.
"Kami sangat khawatir, oleh karena itu, segala upaya akan dikerahkan untuk mencari dia," kata Gubernur Koh Rong, Nuon Bunthol.
Baca juga: Seorang WNI Bebas dari Tuduhan Bawa Narkoba di Hong Kong
Kepala Kepolisian Provinsi Preah Sihanouk, Chuon Narin, mengatakan, sekitar 20 saksi telah diperiksa guna mengetahui cerita di saat
mereka bertemu dengan Bambridge saat pesta berlangsung.
"Kami akan bertanya ke sebanyak mungkin saksi, tetapi belum ada dari mereka yang ditahan," kata Narin seraya menduga Bambridge kemungkinan tenggelam.
Saudara Bambridge, Harry Bambridge, menulis di laman Facebook-nya pada Minggu: 'SIAPAPUN yang melihat ini, saya meminta tolong kalian untuk membagikan unggahan tentang adik saya yang hilang sebanyak mungkin.... Apabila banyak keributan yang dibuat, pemerintah setempat akan tertekan untuk lebih keras mencari adik saya'.
Gubernur Bunthol menyampaikan Harry dan orangtuanya tiba di Kamboja pada Minggu (27/10). (OL-1)
KANTOR Imigrasi kelas I TPI Palu bersinergi dengan Pemerintah Kabupaten Buol dan Konsulat Filipina untuk menangani 15 warga negara Filipina yang terdampar di perairan Buol, Sulawesi Tengah.
Anggota DPR RI Mercy Barends menyoroti kasus penyelundupan 9 WNA China di Perairan Tanimbar dan mendesak penegakan hukum tegas serta patroli laut diperkuat.
NASIB malang menimpa Andrew Joseph McLean, warga negara (WNA) asal New Zealand yang kini tertahan di Rumah Detensi Imigrasi (Rudenim) Denpasar, Jimbaran.
Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung meminta aparat penegak hukum menindak tegas seorang pria warga negara asing (WNA) yang diduga melakukan tindakan tidak senonoh.
Seorang warga negara asing (WNA) diduga melakukan tindakan tidak senonoh dengan memamerkan alat kelaminnya di Taman Literasi Blok M, Jakarta Selatan.
Tim Search and Rescue (SAR) gabungan berhasil mengevakuasi tujuh dari total 11 penumpang kapal wisata yang tenggelam di perairan Pulau Padar, Labuan Bajo,
Manajemen Indonesia Air Transport mengakui pesawat ATR 42-500 sempat mengalami masalah mesin sehari sebelum jatuh di Gunung Bulusaraung, Pangkep.
ATR adalah singkatan dari Avions de Transport Régional (Prancis) atau Aerei da Trasporto Regionale (Italia).
Jumlah penumpang on board (POB) sebanyak 11 orang, delapan kru pesawat dan tiga orang penumpang. Saat ini tim SAR Gabungan telah mengerahkan personel, mobil truk, drone dan rescue car satu tim.
Pesawat teridentifikasi tidak berada pada jalur pendekatan yang seharusnya, sehingga Air Traffic Control (ATC) memberikan arahan ulang kepada awak pesawat untuk melakukan koreksi posisi.
Memahami apa yang terjadi saat sebuah pesawat tidak lagi merespons panggilan menara pengawas sangat penting untuk membangun literasi keselamatan transportasi yang objektif.
Pesawat modern sangat bergantung pada sistem kelistrikan untuk menjalankan perangkat komunikasi dan navigasi. Jika terjadi kegagalan pada generator mesin atau sistem distribusi listrik.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved