Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
PRESIDEN Amerika Serikat (AS) Donald Trump menghubungi para pemimpin India dan Pakistan dengan tujuan meredam ketegangan terkait Kashmir yang melibatkan dua negara tetangga bersenjata nuklir itu. Trump juga membahas prospek peningkatan hubungan perdagangan.
"Baru saja berbicara dengan dua teman baik, yaitu Perdana Menteri (PM) India Narendra Modi dan PM Pakistan Imran Khan. Kami membahas perdagangan, kemitraan strategis, dan yang paling penting, bagaimana India dan Pakistan bekerja sama mengurangi ketegangan di Kashmir. Memang situasi yang sulit, tapi pembicaraan berlangsung kondusif," cicit Trump melalui Twitter.
Hubungan antara Islamabad dan New Delhi semakin memanas. Situasi di wilayah yang telah lama diperebutkan kedua negara itu memanas menyusul kebijakan pemerintah India yang mencabut status khusus teritorialnya di Kashmir.
Pemerintah Pakistan merespons dengan kemarahan. Mulai dari memotong jalur transportasi dan perdagangan, hingga mengusir duta besar India.
Baca juga: Konflik Kashmir, India dan Pakistan Baku Tembak di Perbatasan
Kepada Trump, Modi berharap menteri perdagangan India dan perwakilan perdagangan AS dapat bertemu membahas perdagangan bilateral.
"Kedua pemimpin membahas upaya penguatan hubungan ekonomi AS-India, khususnya melalui perdagangan. Mereka berharap pertemuan bilateral dilakukan secepat mungkin," demikian pernyataan resmi Gedung Putih.
Selain itu, lanjut Gedung Putih, Trump menyoroti urgensi menurunkan ketegangan antara India dan Pakistan.
Para negosiator perdagangan AS dan India mengakhiri pembicaraan pada Juli lalu, tanpa membuat kemajuan besar. Terutama mengenai perang tarif dan langkah proteksionisme lainnya yang menegangkan hubungan bilateral.
Kedua pihak kembali melanjutkan negosiasi perdagangan, setelah Trump dan Modi bertemu di sela Konferensi Tingkat Tinggi (G20), dan sepakat memperkuat hubungan kedua negara.
Masih melalui pernyataan resmi, Gedung Putih menyebut Trump juga berbicara dengan pemimpin Pakistan, Khan. Mereka membahas langkah untuk menekan ketagangan dan retorika moderat dengan India terkait konflik Kashmir.
"Presiden (Trump) menegaskan pentingnya kedua pihak menahan diri dan menghindari eskalasi situasi," papar Gedung Putih, sekaligus menambahkan bahwa Trump dan Khan sepakat memperkuat kerja sama perdagangan dan ekonomi. (Channelnewsasia/OL-2)
PRESIDEN Amerika Serikat (AS) Donald Trump menyatakan bahwa Washington tengah menjajaki kerangka kesepakatan baru terkait Greenland dan wilayah Arktik.
SETELAH dua pekan ketegangan diplomatik yang dipicu retorika keras Presiden AS Donald Trump soal Greenland, situasi mulai mereda menyusul peran NATO yang mendorong dialog.
PIDATO Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump di Forum Ekonomi Dunia (World Economic Forum/WEF) di Davos, Swiss, memicu gelombang diskusi global. Ini fakta-faktanya.
Keputusan Trump batal menaikkan tarif ke Eropa menekan harga emas hingga Rp82 juta per ons, sementara bursa saham global justru menguat.
Pascapenangkapan Nicolas Maduro, Presiden Interim Venezuela Delcy Rodriguez dijadwalkan mengunjungi AS. Trump prioritaskan akses minyak di tengah ketegangan.
Donald Trump kembali memicu polemik global dengan rencana negosiasi pengambilalihan Greenland. Mengapa pulau Arktik ini begitu penting bagi AS?
Menhan Pakistan Khawaja Asif sebut AS standar ganda: Harusnya tangkap PM Israel Netanyahu sebagai penjahat kemanusiaan, bukan culik Presiden Venezuela Maduro.
Bintang kehormatan Nishan-e-Pakistan merupakan penghargaan tertinggi yang diberikan oleh Pemerintah Pakistan kepada para pemimpin asing yang dinilai berjasa besar bagi Pakistan.
Presiden Prabowo Subianto menegaskan komitmen kuat Indonesia dalam mendukung kemerdekaan Palestina melalui solusi dua negara atau two state solution saat melakukan kunjungan ke Islamabad
Indonesia saat ini merupakan salah satu dari enam mitra dagang terbesar Pakistan, bersaing dengan Qatar. Nilai perdagangannya mencapai lebih dari US$4 miliar.
LEDAKAN langka di ibu kota Pakistan, Islamabad, pada Selasa (11/11) menewaskan 12 orang dan melukai 20 orang. Demikian disampaikan Rumah Sakit Institut Ilmu Kedokteran Pakistan.
PEMERINTAH Pakistan menyatakan siaga penuh setelah serangan bom bunuh diri di luar gedung pengadilan distrik Islamabad pada Selasa (11/11) menewaskan sedikitnya 12 orang.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved