Headline

PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.

85 Persen Sekolah sudah Beroperasi Pascabencana Banjir di Sumatra-Aceh

M Iqbal Al Machmudi
30/12/2025 18:29
85 Persen Sekolah sudah Beroperasi Pascabencana Banjir di Sumatra-Aceh
85 persen sekolah sudah beroperasi pascabencana banjir bandang dan longsor di Sumatra.(Antara)

 

Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Abdul Mu’ti, mengatakan sampai saat ini jumlah sekolah yang sudah beroperasi pascabencana banjir bandang dan longsor di Aceh, Sumatra Barat, dan Sumatra Utara mencapai 85%.

"Sekolah yang sudah bisa beroperasi untuk di Aceh ada 2.226 sekolah atau 81%, Sumatra Barat 380 sekolah atau 86%, dan di Sumatra Utara 902 sekolah atau 95%. Total keseluruhan sekolah yang sudah bisa beroperasi 85%," kata MU'ti dalam konferensi pers di Jakarta, Selasa (30/12).

Selain itu, masih ada 54 sekolah yang belum bisa digunakan karena kerusakan yang sangat serius, bahkan sebagian sekolah sudah rusak total sehingga siswa harus belajar di tenda. 

Oleh karena itu, Kemendikdasmen sudah menyiapkan 54 tenda yang berada di Aceh sebanyak 14 tenda, 21 tenda di Sumatra Barat, dan 19 tenda di Sumatra Utara. Sementara yang masih dalam proses pembersihan ada 516 sekolah di Aceh, 42 sekolah di Sumatra Barat, dan sekitar 29 sekolah di Sumatra Utara.

"Total yang masih dalam proses pembersihan ada 587 sekolah. Proses pembersihan terus kami lakukan karena tingkat kerusakan dan juga dampak dari banjir sangat berat sehingga prosesnya membutuhkan waktu yang lebih lama dari sekolah-sekolah yang lainnya," ujar dia.

Perlu diketahui sekolah yang terdampak bencana banjir bandang dan longsor di Sumatra dan Aceh secara keseluruhan mencapai 4.149 sekolah. Di Aceh ada 2.756 sekolah, Sumatra Barat 443 sekolah, dan Sumatra Utara 950 sekolah. (Iam) 

 

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Gana Buana
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik