Headline

PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.

Sering Salah Fokus, Ini Kesalahan Umum dalam Menangani Rambut Rontok

Basuki Eka Purnama
17/12/2025 07:36
Sering Salah Fokus, Ini Kesalahan Umum dalam Menangani Rambut Rontok
Ilustrasi(Freepik)

MASALAH rambut rontok sering kali menjadi keluhan utama yang membawa pasien datang ke dokter spesialis kulit. Namun, dalam upaya mengatasinya, banyak orang justru melakukan langkah yang kurang tepat karena salah menentukan prioritas perawatan.

Guru Besar Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, Prof. dr. Kusmarinah Bramono, Sp.D.V.E, Subsp.D.T. Ph.D. FINSDV, FAADV, mengungkapkan bahwa salah satu kesalahan mendasar masyarakat adalah hanya berfokus pada perawatan batang rambut.

"Pasien itu pada umumnya datang ke dermatolog karena masalah kerontokan rambut. Tapi, masalahnya, dalam merawat rambut itu mereka suka salah fokus," ujar Kusmarinah, dikutip Rabu (17/12).

Menurutnya, masyarakat cenderung memprioritaskan estetika batang rambut agar terlihat indah, namun abai terhadap kesehatan kulit kepala. 

Padahal, kulit kepala merupakan fondasi utama tempat rambut tumbuh dan sangat rentan mengalami berbagai masalah kesehatan yang memicu kerontokan.

Bahaya Mengikuti Tren Tanpa Dasar Ilmiah

Selain salah fokus, Kusmarinah juga menyoroti kebiasaan masyarakat yang mudah mengikuti saran perawatan rambut tanpa memastikan dasar dan bukti ilmiahnya. Tindakan ini dinilai berisiko karena dapat mendorong penggunaan bahan atau produk yang tidak sesuai dengan kebutuhan medis pasien.

Alih-alih menyembuhkan, penggunaan produk yang tidak terverifikasi secara ilmiah justru berpeluang memperparah kondisi kerontokan dan mendatangkan masalah kesehatan baru pada rambut dan kulit kepala.

"Maka dari itu, perawatan kulit kepala menjadi penting untuk diperhatikan untuk mencegah jangan sampai rambut kita rontok," tegasnya.

Pentingnya Mengenali Kandungan Produk

Langkah pertama yang benar dalam mengatasi kerontokan adalah memahami jenis rambut dan kondisi kulit kepala masing-masing. Kesesuaian produk dengan kondisi biologis pengguna sangat menentukan efektivitas perawatan.

Kusmarinah menyarankan konsumen untuk lebih teliti memeriksa kandungan dalam produk perawatan. Ia menyebutkan beberapa zat aktif yang biasanya ditemukan dalam produk perawatan kulit (skincare) ternyata memiliki manfaat besar jika diaplikasikan pada kulit kepala.

Beberapa kandungan tersebut di antaranya:

Niacinamid 

Bahan ini dikenal efektif untuk membantu mengurangi iritasi dan peradangan. 

"Itu merupakan salah satu bahan yang sebetulnya bisa untuk produk perawatan kulit, tetapi ternyata juga bisa untuk (produk) kesehatan kulit kepala," kata Kusmarinah.

Asam Hialuronat (Hyaluronic Acid) 

Bahan yang populer untuk menjaga kelembapan kulit ini juga sangat bermanfaat bagi kesehatan kulit kepala guna mencegah kekeringan yang ekstrem.

Dengan beralih pada perawatan yang berbasis bukti ilmiah dan fokus pada kesehatan kulit kepala, diharapkan masyarakat dapat menangani masalah kerontokan rambut secara lebih optimal dan berkelanjutan. (Ant/Z-1)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik