Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
SEMANGAT kolaborasi lintas bangsa dibutuhkan untuk menjawab tantangan perubahan iklim global. Kolaborasi itu tidak hanya dilakukan antarpemerintah dan antarindustri atau swasta, tetapi juga bisa dilakukan antara perguruan tinggi dan lembaga diplomatik negara lain.
Ini misalnya dilakukan Universitas Nasional (Unas) bersama Kedutaan Besar Malaysia untuk Indonesia yang melakukan penanaman 10 ribu bibit mangrove, di kawasan pesisir Kampung Bahari Nusantara, Banten, pada Rabu (15/10).
Kegiatan yang bertajuk Restorasi Ekosistem Mangrove: Menanam Akar, Menyuburkan Persahabatan ini merupakan bentuk komitmen bersama dalam menjaga keberlanjutan lingkungan dan memperkuat kerja sama antarbangsa pada bidang konservasi dan pendidikan lingkungan.
Rektor Unas El Amry Bermawi Putera mengatakan kegiatan ini bukan hanya tentang menanam pohon, tetapi juga menanam harapan untuk masa depan.
"Mangrove menyimpan karbon lima kali lebih besar daripada hutan daratan, dan menjadi benteng alami bagi masyarakat pesisir,” ujarnya.
Ia pun mengapresiasi Kedutaan Besar Malaysia atas kolaborasinya serta dukungan berbagai pihak yang terlibat, termasuk TNI AL Komando Armada I, Klub Indonesia Hijau, dan komunitas Kampung Bahari Nusantara.
“Semoga inisiatif ini menjadi contoh nyata kolaborasi lintas sektor untuk masa depan bumi yang lebih hijau,” ucap El Amry.
Duta Besar Malaysia untuk Indonesia Dato’ Syed Mohamad Hasrin Tengku Hussin menekankan pentingnya kerja sama regional dalam menghadapi krisis iklim.
“Kami percaya kerja sama seperti ini menjadi model sinergi antara perguruan tinggi, lembaga diplomatik, dan masyarakat dalam menghadapi perubahan iklim,” tutur Duta Besar.
Pada penanaman mangrove ini turut terlibat mahasiswa Unas dan universitas mitra di Malaysia untuk memperkuat aksi nyata dalam restorasi ekosistem pesisir dan meningkatkan kesadaran atas pentingnya konservasi alam.
Ketua Pelaksana yang juga Dekan Fakultas Biologi dan Pertanian Unas Fachruddin Mangujaya menjelaskan kegiatan ini meliputi pelatihan perawatan mangrove serta sosialisasi manfaat ekologis dan ekonomi.
Ia menambahkan program ini merupakan bagian dari komitmen Unas untuk menanamkan nilai Tri Dharma Perguruan Tinggi, khususnya dalam pengabdian kepada masyarakat dan riset berbasis konservasi.
Ia pun berharap kegiatan penanaman 10 ribu bibit mangrove ini dapat memulihkan fungsi ekologis kawasan pesisir sebagai benteng alami terhadap abrasi dan intrusi air laut serta meningkatkan kesadaran masyarakat dan mahasiswa tentang pentingnya konservasi mangrove.
"Juga, menghasilkan model kolaborasi internasional antara perguruan tinggi dan lembaga diplomatik dalam pelestarian lingkungan dan memperkuat hubungan bilateral Indonesia Malaysia melalui aksi nyata di bidang lingkungan hidup," pungkas Fachruddin.
Turut hadir pada kesempatan itu antara lain, Wakil Rektor Bidang Penelitian, Pengabdian Kepada Masyarakat dan Kerjasama Unas Prof Ernawati Sinaga, Wakil Duta Besar Malaysia untuk Indonesia Farzami Sakawi, dan Kepala Biro Administrasi Kerjasama Unas Irma Indrayani.(H-2)
PT Indonesia Morowali Industrial Park (IMIP) menegaskan komitmennya dalam menjaga keseimbangan lingkungan melalui program penanaman dan rehabilitasi mangrove secara berkelanjutan.
Neo+ Airport Jakarta memperingati ulang tahun pertama bertema '1st Anniversary of Kindness' dengan menanam mangrove dan menyantuni panti asuhan.
Penanaman mangrove bukan hanya tentang menanam pohon, tetapi juga membangun kesadaran dan komitmen bersama dalam menjaga ekosistem pesisir.
Diharapkan gerakan ini dapat menginspirasi lebih banyak pihak untuk terlibat dalam upaya pelestarian kawasan Ujung Kulon.
Hingga saat ini, PGN Saka telah menanam 70.000 mangrove, melampaui target KPI yang telah ditetapkan.
AKSI kolektif untuk menjaga lingkungan kembali menunjukkan dampak nyata melalui inisiatif Blibli Tiket Action.
Sebagai hewan ektotermik, suhu lingkungan jadi penentu utama siklus hidup nyamuk. Karena itu perubahan iklim berdampak besar pada penyakit akibat gigitan nyamuk.
TAHUN 2024 tercatat sebagai salah satu tahun dengan kasus DBD akibat gigitan nyamuk aedes aegypti tertinggi dalam sejarah global. Itu merupakan sinyal kuat dari dampak perubahan iklim,
KERUSAKAN ekosistem global dan perubahan iklim tidak hanya mengancam keanekaragaman hayati, tetapi juga memicu perubahan serius dalam hubungan antara manusia dan nyamuk.
Peneliti ciptakan alat 'Stomata In-Sight' untuk mengamati pori-pori daun saat bernapas. Teknologi ini diharapkan mampu menciptakan tanaman yang lebih hemat air.
Studi terbaru mengungkap masa depan budidaya alpukat di India. Meski permintaan tinggi, perubahan iklim dan emisi karbon mengancam keberlanjutan panen.
Penelitian terbaru mengungkap bagaimana pola hujan ekstrem mempercepat pelepasan karbon tanah ke atmosfer dan bagaimana biochar menjadi kunci ketahanan tanah.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved