Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
Mimpi Presiden Prabowo Subianto untuk membangun Kampung Indonesia di Mekah tampaknya bakal terwujud. Dalam waktu dekat pemerintah akan membeli tanah di Mekah setelah otoritas Arab Saudi mengubah ketentuan mengenai pemilikan tanah oleh pihak asing. Hal itu disampaikan Menteri Investasi dan Hilirisasi/Kepala Badan Penanaman Modal (BKPM) Rosan Perkasa Roeslani selepas menghadiri rapat terbatas yang dipimpin Presiden Prabowo Subianto, Jakarta, Rabu (30/7).
"Yang saya laporkan adalah proses untuk pembelian tanah di Makkah. Karena itu adalah proses yang sudah dimulai oleh Royal Commission of Mecca," ujar Rosan.
Indonesia telah menerima tawaran plot tanah, mulai dari yang letaknya dengan dengan Makkah, hingga yang berjarak 2 kilo meter dari Makkah. Nantinya tanah yang sudah dibeli akan menjadi tanah milik Indonesia.
Pemerintah, kata Rosan, saat ini tengah menyiapkan proposal infrastruktur hingga desain untuk dilihat dan disetujui oleh otoritas Arab. Itu pararel dengan proses pembelian tanah yang akan dilakukan oleh pengambil kebijakan.
"Kita lagi proses untuk pembeliannya dulu. Mereka akan proses mengubah undang-undangnya. Jadi saya dikasih tahu undang-undang yang sudah mulai diubah akan berlaku efektif bulan Januari," tuturnya.
Rosan menambahkan, peluang untuk membeli tanah di Makkah merupakan buah dari pembicaraan yang dilakukan oleh Presiden Prabowo dengan Putra Mahkota Arab Saudi Mohammed bin Salman (MBS).
"Memang waktu itu permintaan langsung dari Bapak Presiden ke Crown Prince MBS dan disetujui, sehingga prosesnya ini sudah berjalan dan ini menjadi satu bukti nyata juga bahwa apa yang disampaikan oleh Bapak Presiden bisa terlaksana," terangnya.
Namun Rosan enggan memerinci lebih lanjut perihal skema pembelian tanah tersebut. Badan Pengelola Investasi (BPI) Daya Anagata Nusantara (Danantara) dapat menjadi kunci untuk melakukan pembelian. Hanya, itu belum dapat dipastikan saat ini.
"Karena ini bisa bersifat komersial juga. Karena ini akan dibangun juga daerahnya, komersial area-nya dan paling penting bagaimana kita bisa menjaga para haji dan umroh kita ini bisa menjalankan ibadahnya dengan sangat-sangat baik," tutur Rosan. (E-3)
Indonesia menegaskan komitmen dalam melindungi keanekaragaman hayati dunia melalui penguatan hutan adat, perlindungan satwa liar, dan pemberantasan kejahatan satwa.
Presiden Prabowo juga diagendakan bertemu dengan Raja Inggris Charles III.
Ini kata ekonom terkait pencalonan Wakil Menteri Keuangan Thomas Djiwandono yang juga merupakan keponakan Presiden Prabowo Subianto sebagai deputi gubernur BI.
KEMENTERIAN Keuangan (Kemenkeu) merespons kabar yang menyebut Wakil Menteri Keuangan Thomas Djiwandono digadang-gadang mengisi posisi Deputi Gubernur Bank Indonesia (BI).
PRESIDEN Prabowo Subianto menyodorkan keponakannya, Thomas Djiwandono, yang saat ini menjabat sebagai Wakil Menteri Keuangan untuk menjadi Deputi Gubernur Bank Indonesia.
Presiden Prabowo Subianto langsung memerintahkan pencarian dan evakuasi korban pesawat ATR 42-500 sesegera mungkin setelah menerima laporan saat memimpin rapat terbatas beberapa hari lalu.
Danantara selalu menerapkan studi kelayakan (feasibility study) serta asesmen menyeluruh dari setiap rencana investasi yang dilakukan, termasuk terhadap sektor tekstil.
PRESIDEN Prabowo Subianto menerima Rosan Roeslani, di kediaman pribadinya, Kertanegara, laporan mengenai progres Kampung Haji Indonesia di Arab Saudi
Danantara membeli lahan dan hotel yang berjarak sekitar 2,5 kilometer dari Masjidil Haram untuk Kampung Haji Indonesia di Mekah
MENTERI Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto melaporkan bahwa regulasi terkait restrukturisasi Danantara sedang disesuaikan.
Menteri Keuangan (Menkeu) Purbaya Yudhi Sadewa menyampaikan perihal kunjungan CEO Badan Pengelola Investasi Daya Anagata Nusantara (BPI Danantara) Rosan Roeslani ke kantornya,
Menteri Investasi Rosan Roeslani memastikan pencabutan status internasional Bandara IMIP Morowali tidak mengganggu iklim investasi
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved