Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
MENTERI Lingkungan Hidup (LH) Hanif Faisol Nurofiq mengatakan akan meninjau sejumlah tambang di pulau-pulau kecil di antaranya Maluku Utara dan Sulawesi Tengah. Ia mengatakan banyak mendapatkan aduan mengenai dugaan pencemaran lingkungan akibat aktivitas tambang.
Menteri LH Hanif mengatakan pihaknya sudah mendapatkan aduan terkait gangguan lingkungan hidup akibat aktivitas tambang di Kabupaten Morowali, Sulawesi Tengah, Weda Bay di Maluku Utara, dan Kabaena di Sulawesi Tenggara (Sultra).
"Ternyata pulau kecil itu agak masif tingkat gangguan lingkungannya. Tetapi yang sudah kami lakukan identifikasi adalah kawasan industri Weda Bay, kemudian Morowali. Nanti Kabaena segera mungkin setelah bulan Mei kami akan segera ke sana," ujar Hanif, Kamis (17/4).
Ia menuturkan Kementerian Lingkungan Hidup/Badan Pengendalian Lingkungan Hidup (KLH/BPLH) sudah mendapatkan sejumlah laporan terkait dugaan pencemaran lingkungan terkait aktivitas pertambangan di wilayah-wilayah tersebut. Melalui media sosial maupun lewat pengaduan langsung kepada KLH/BPLH.
Hanif menyebut saat ini tengah mendata dan melengkapi terkait aktivitas pertambahan sehingga pihaknya tinggal menunggu tinjauan ke lokasi-lokasi tersebut.
Ia pun tidak menampik banyak kaidah tata lingkungan yang perlu terimplementasikan di wilayah tersebut. Ia juga mengatakan menghindari langkah hukum.
"Tetapi ada tagihan-tagihan lingkungan yang relatif cukup besar yang akan kami tagihkan. Ini untuk biaya pemulihan," tegas Menteri LH Hanif.
Adapun strategi pemulihan lingkungan, ujar dia, sudah dibuat termasuk memastikan tidak ada perluasan pencemaran dan melakukan pemulihan jika memang terjadi kerusakan lingkungan. (Ant/H-4)
Menteri Hanif Minta Seluruh Bupati dan Wali Kota Gunakan Kewenangan untuk Atasi Masalah Sampah
Lonjakan volume sampah selama masa libur akhir tahun bukan sekadar fenomena musiman, melainkan menjadi ujian nyata bagi sistem tata kelola sampah di daerah.
Kementerian Lingkungan Hidup menyegel delapan perusahaan yang dinilai berkontribusi memperparah banjir di Sumatera. berikut daftar perusahaan yang disegel yang diduga menyebabkan banjir
Menteri LH memastikan bahwa material kayu yang memenuhi aliran sungai bukan berasal dari hulu Batang Toru. Namun, proses pemeriksaan terus dilakukan secara rinci.
Kementerian Lingkungan Hidup memastikan bahwa tumpukan kayu gelondongan yang terseret banjir Sumatra Utara bukan berasal dari proses alam, melainkan hasil aktivitas penebangan.
Proses audit lingkungan, evaluasi izin, dan pemeriksaan pemanfaatan ruang akan dilakukan secara ketat dan transparan dengan melibatkan pakar independen.
Persampahan merupakan salah satu tantangan utama dalam pembangunan daerah. Permasalahan ini berdampak luas, mulai dari pencemaran lingkungan, kesehatan, hingga aspek sosial dan ekonomi.
Artikel plastik mikroskopis dalam air hujan berasal dari serat sintetis pakaian, debu kendaraan, hingga sisa pembakaran sampah plastik melayang di udara dan kembali bersama air hujan
Gumpalan busa putih mengapung di permukaan Sungai di Kalisari Damen, Surabaya.
Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman menegaskan PT Vale Indonesia harus bertanggungjawab atas kebocoran pipa di Luwu Timur.
Dasar hukumnya Pergub 10/2022 yang mengatur bagaimana penanganan limbah cair dan padat yang bisa dilakukan untuk meminimalisasi pencemaran lingkungan.
TRAUMA warga Desa Karangtengah, Kecamatan Cilongok, Banyumas, Jawa Tengah (Jateng), masih belum hilang ketika terjadi pencemaran air pada 2017 silam.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved