Headline
BEI sempat hentikan sementara perdagangan karena IHSG terkoreksi 8%.
BEI sempat hentikan sementara perdagangan karena IHSG terkoreksi 8%.
Kumpulan Berita DPR RI
Anggota Komisi VIII DPR RI Selly Andriany Gantina meminta, dalam penyelenggara haji 2024, seluruh calon jemaah haji melakukan pemeriksaan kesehatan secara ketat. Arahan tersebut ia sampaikan mengingat, pada pelaksanaan haji 2023, ada 752 jemaah yang meninggal di Tanah Suci.
Ia mengatakan kondisi itu bisa terjadi karena saat ini jemaah haji hanya melakukan pemeriksaan kesehatan secara umum yang terdiri atas pemeriksaan laboratorium, pemeriksaan fisik dan rontgen paru-paru.
“Berdasarkan data pada 2023, jemaah haji yang meninggal kurang lebih 700 hingga 800 orang. Kita ingin nantinya seluruh calon haji harus lakukan pemeriksaan kesehatan secara ketat sehingga angka kematian di Tanah Suci bisa terus ditekan,” ujar Selly melalui keterangan resmi, Rabu (15/11).
Baca juga: 92 Persen Kuota Tambahan untuk Haji Reguler
Dalam rapat Panja BPIH bersama dengan Dirjen Penyelenggaraan Ibadah Haji dan Umroh beserta Kementerian Kesehatan, Komisi VIII sepakat nantinya setiap calon jemaah haji harus melakukan medical check up untuk mengetahui secara menyeluruh mengenai kondisi kesehatan calon jemaah.
“Kita dorong untuk lakukan medical check up ya agar riwayat penyakit jemaah itu bisa kelihatan sehingga ini juga menjadi salah satu syarat keberangkatan haji nantinya,” tandasnya.
Baca juga: Pembiayaan Kesehataan Calon Jemaah Haji Sistem BPJS Masih Ditinjau
Kementerian Agama mencatat, dari 752 jemaah yang meninggal dunia di Arab Saudi pada 2023, 81 di antara mereka adalah di atas usia 65 tahun. Kemudian, sebanyak 109 jemaah berada direntang usia 60-65 tahun. (Z-11)
MENTERI Haji dan Umrah (Menhaj) Mochammad Irfan atau Gus Irfan mengungkapkan bahwa pihaknya kerap menerima komentar negatif terkait kebijakan istitha’ah kesehatan jemaah haji.
Menhaj menjelaskan alasan petugas haji 2026 dilatih semi-militer. Fokus pada disiplin, kesiapan fisik-mental, dan tantangan medan di Arab Saudi.
Ketua Komnas Haji Mustolih Siradj menilai persiapan penyelenggaraan ibadah haji yang dilakukan Kementerian Haji dan Umrah (Kemenhaj) masih berada di jalur yang tepat.
Kiat aman menunda haid dengan obat hormon bagi calon jamaah haji perempuan agar ibadah lancar, sesuai anjuran dokter spesialis.
Menjelang eberangkatan ibadah haji yang dijadwalkan pada April mendatang, para jemaah yang telah melunasi biaya haji dan dinyatakan sehat diimbau untuk mulai menerapkan pola hidup sehat
KEMENTERIAN Haji dan Umrah (Kemenhaj) memastikan adanya peningkatan layanan bagi jemaah haji di khususnya saat layanan Arafah, Muzdalifah, dan Mina (Armuzna) pada pelaksanaan haji 2026.
Ketua Komisi XI Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI, Mukhamad Misbakhun, menyambut positif sinyal perombakan besar-besaran di internal Direktorat Jenderal Bea dan Cukai.
PEMILIHAN anggota Deputi Gubernur Bank Indonesia (BI) pada awal 2026 menyedot perhatian luas, sesuatu yang tidak terjadi pada proses pemilihan deputi gubernur sebelumnya.
KETUA Komisi III DPR RI, Habiburokhman, mendesak aparat penegak hukum untuk segera menghentikan perkara hukum yang menjerat Hogi Minaya
Anggota Komisi VIII DPR RI Fraksi PDI Perjuangan, Matindas J. Rumambi, menekankan perlunya penguatan skema Pendanaan Risiko Kebencanaan (Disaster Risk Financing)
Anggota Komisi VIII DPR RI, Wibowo Prasetyo, meminta Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) memperluas jangkauan distribusi bantuan bagi para korban
Kompolnas bukanlah lembaga yang bertugas mengawasi kinerja Polri, melainkan lembaga pembantu Presiden dalam menentukan kebijakan.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved